sekilasdunia.com, Jakarta - Sekitar 1.000 jamaah berkumpul di Lembah Mina di luar Mekah pada hari Rabu untuk memulai perjalanan spiritual mereka seumur hidup. Hari Tarwiyah (mengambil air) menandai dimulainya ibadah haji tahun 2020 ini. Melansir Arab News, Rabu (29/7/2020), para jemaah akan menghabiskan waktu untuk berdoa dan beribadah lainnya hingga matahari terbit pada Kamis (30/7/2020).
Mina berada 7 kilometer arah timur laut dari Masjidil Haram. Lokasi ini biasanya akan menjadi tempat yang menampung sekitar 2,5 juta jemaah haji tiap tahunnya. Namun, karena adanya pandemi Covid-19, jumlah peserta dibatasi untuk menekan penyebaran virus corona yang mungkin terjadi. Seluruh jemaah haji merupakan warga Arab Saudi atau ekspatriat yang tinggal di wilayah ini.
Sebelum mereka tiba di Mekah, dan mereka akan dikarantina setelah haji. Mereka diberi perlengkapan kenyamanan yang mencakup kerikil yang sudah disterilkan untuk ritual lempar Jamarat, disinfektan, masker, sajadah dan ihram, pakaian putih mulus yang dikenakan oleh para peziarah.
"Tidak ada masalah terkait keamanan dalam ziarah ini, tetapi itu untuk melindungi peziarah dari bahaya pandemi," kata Khalid bin Qarar Al-Harbi, direktur keamanan publik Arab Saudi dikutip dari Arab News.
(ims)
Previous
« Prev Post
« Prev Post
Next
Next Post »
Next Post »