
sekilasdunia.com – Dubai hadirkan wahana ayunan tertinggi di dunia bernama Bollywood Skyflyer. Ketinggiannya mencapai 460 kaki di udara, 10 kaki lebih tinggi dibanding Orlando Starflyer yang sebelumnya menyandang predikat ayunan tertinggi di dunia.
Diresmikan pada pada 21 Januari lalu di taman hiburan Bollywood Parks Dubai, wahana ini menetapkan rekor baru sebagai ayunan tertinggi di dunia, menggeser kedudukan Orlando Starflyer, wahana ayunan di Amerika Serikat setinggi 137 meter dari posisi teratas.
Bollywood Skyflyer dibangun dari 421 ton baja. Butuh 600 hari untuk pembangunannya dan 120 hari lagi untuk pemasangannya, kata Milton D'Souza, manajer umum taman hiburan itu.
Dalam situsnya, Bollywood Parks Dubai menyebutkan wahana ayunannya menawarkan pengalaman 'layang gantung' untuk semua umur yang merasa tertantang.
"Ini adalah atraksi unik yang menarik bagi tua dan muda, yang suka berpetualang dan tidak begitu suka berpetualang. Anda juga akan mengalami gerakan seperti mengangkat, menjatuhkan, dan memutar dengan kecepatan yang bervariasi," tulis mereka di website.
Dalam keterangannya, mereka juga mengatakan bahwa nanti pengunjung akan merasakan gerakan naik turun dengan bangku ganda. Soal keamanan, mereka menjaminnya.
Terdapat 12 set kursi ganda yang bergerak mengelilingi menara raksasa Bollywood SkyFlyer. Saat sedang bergerak, pengunjung akan disuguhi pemandangan taman yang luas. Sangat cocok untuk orang-orang yang suka melihat pemandangan.
(ims)
« Prev Post
Next Post »