1,1 Juta Dosis Vaksin Covid-19 AstraZeneca Tiba di Indonesia

 

sekilasdunia.com - Sebanyak 1,1 juta dosis vaksin Covid-19 asal perusahaan farmasi Inggris, AstraZeneca tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Banten pada Senin (8/3/2021) sekitar pukul 18.00 WIB.

"Pengiriman batch pertama vaksin Gavi-COVAX ini akan berlangsung hingga Mei 2021 dan akan diikuti oleh batch-batch berikutnya," ujar Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi dalam konferensi pers, Senin (8/3/2021).

Vaksin ini merupakan bantuan dari GAVI melalui skema COVAX. COVAX merupakan program pengadaan vaksin yang dilakukan GAVI bersama World Health Organization (WHO), khususnya untuk negara-negara berkembang.

Sama seperti vaksin Sinovac, AstraZeneca dan Oxford University mengembangkan vaksin dari virus SARS-CoV-2 yang dimatikan. Jadi, vaksin AstraZeneca harus disuntikkan 2 kali. 

(ims)

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *