Gempa M 6,4 Guncang Padang Sidempuan, Tak Berpotensi Tsunami

 


sekilasdunia.com - Gempa bumi M 6,4 mengguncang Padang Sidempuan, Sumatera Utara, pada Senin (3/4/2023) malam.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melalui akun Twitter resmi menuliskan, gempa tersebut terjadi pada pukul 21.59.43 WIB. 

”#Gempa Mag:6.4, 03-Apr-23 21:59:43 WIB, Lok:0.86 LU,98.73 BT (82 km BaratDaya PADANGSIDEMPUAN-SUMUT), Kedlmn:102 Km, tdk berpotensi tsunami #BMKG,”tulis @infoBMKG.

Pusat gempa berada sekitar 82 kilometer arah barat daya Padang Sidempuan. Tepatnya, di titik koordinat 0,86 LU dan 98,73 BT. Berada di kedalaman 102 kilometer.

Sementara itu, BMKG memastikan gempa tidak berpotensi tsunami, namun meminta agar tetap hati-hati terhadap potensi gempa susulan.

"Hati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi," tulis BMKG.


(ims)

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *