Erick Thohir Lepas Timnas U-17 Ke Piala Asia, Target Lolos Piala Dunia 2025

sekilasdunia.com - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, meminta maaf kepada para pemain dan ofsial Timnas U-17 Indonesia atas tekanan berat yang diberikan agar lolos ke Piala Dunia U-17 2025.

PSSI telah resmi melepas para pemain Timnas U-17 Indonesia ke Piala Asia U-17 2025 yang bakal berlangsung di Arab Saudi, pada 3-20 April 2025.

Sebelum menghadapi Piala Asia U-17 2025 ini, skuad Garuda Asia akan lebih dulu menjalani pemusatan latihan (TC) di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA).

Oleh karena itu, Ketua Umum PSSI melepas para pemain Timnas U-17 Indonesia pada Sabtu (15/3/2025).

Saat pelepasan para pemain ini, Erick Thohir terlihat berbicara dengan tim pelatih, bahkan terlihat juga berbicara dengan Fisioterapis Timnas U-17 Indonesia, Choi Ju-young.

Saat berbincang dengan mantan asisten Shin Tae-yong itu, Erick Thohir bertanya apakah kondisi para pemain tak ada masalah.

Setelah menyapa tim pelatih Timnas U-17 Indonesia, Erick Thohir pun memberi sambutan di depan para pemain dan semua ofisial.

Dalam kesempatan ini, mantan pemilik Inter Milan itu berbicara banyak hal.

Hal yang tak terduga, Erick Thohir meminta maaf kepada pemain Timnas u-17 Indonesia.

Ini karena ia membebankan target besar kepada skuad Garuda Asia untuk bisa lolos ke putaran final Piala Dunia U-17 2025.

Target lolos ke Piala Dunia U-17 2025 ini tentu tak mudah.

Pasalnya, tim asuhan Nova Arianto ini bergabung dalam Grup C bersama Korea Selatan, Yaman, dan Afghanistan.

Untuk bisa lolos ke putaran final, tim Merah Putih diwajibkan minimal menjadi runner-up Grup C.

Pasalnya, tim yang finis di posisi puncak dan runner-up grup ini nantinya bakal lolos otomastis ke Piala Dunia U-17 2025.

Untuk itu, beban berat ini diberikan kepada para pemain agar bisa tampil di Qatar pada November mendatang.

Erick Thohir juga menekankan bahwa beban ini diberikan kepada para pemain Timnas U-17 Indonesia tentu saja demi masa depan tim Merah Putih.

“Saya mohon maaf kepada para pemain dan ofisial. Kalau saya memberikan tekanan yang sangat tinggi tidak hanya lolos Piala Asia, tapi lolos Piala Dunia. Mohon maaf,” kata Erick Thohir.

Menurutnya, semua pihak termasuk pemain Timnas U-17 Indonesia ini pasti ingin bisa tampil di Piala Dunia U-17 2025 ini.

Ia juga mengingatkan agar para pemain tak minder dengan menghadapi lawan-lawan kuat seperti Korea Selatan hingga Afghanistan.

“Saya lihat Timnas U-17 Indonesia ini sangat spesial. Saya lihat ini banyak potensi masa depam Timnas senior kita dari kalian. Saya pesan tiga hal, apapun pressure bebannya kalian harus berani pikul, itulah yang membedakan yang namanya juara dan yang kalahan,” ucapnya.

“Yang kedua kalian harus beberapa hari ke depan nggak ada sosial media, memang fokus, harus fokus. Yang ketiga saya berharap kalian harus team work bukan individu. Apapun bisa terjadi,” tegasnya.

“Ayo kita lawan lagi. Setiap pertandingan di grup itu penting. Mereka tim besar, tapi kita harus lebih besar dari mereka,” tuturnya.

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *