DKI Dapat Nilai E Tangani Pandemi Covid-19, Menkes Minta Maaf

sekilasdunia.com –  Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin menyampaikan permintaan maaf kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta atas penilaian kualitas pengendalian pandemi Covid-19.

“Saya menyampaikan permohonan maaf dari saya pribadi sebagai Menteri Kesehatan atas kesimpangsiuran berita yang tidak seharusnya terjadi. Bahwa indikator risiko ini tidak menjadi penilaian kinerja apalagi penilaian kinerja di salah satu provinsi yang sebenarnya menjadi salah satu provinsi terbaik, dan tenaga kesehatannya sudah melakukan hal-hal yang paling baik yang selama ini bisa mereka lakukan,” kata Menkes Budi Gunadi Sadikin dalam konferensi pers daring tentang Klarifikasi Kategorisasi dalam Penilaian Situasi Provinsi, Jumat (28/5/2021). 

Ada pun indikator penilaian penanganan pandemi tiap provinsi itu dilihat dari level laju penularan, yakni indikator jumlah kasus, adanya kasus impor, kemunculan klaster kasus, hingga transmisi kasus dalam skala komunitas. 

Kemudian, level laju penularan ini disandingkan dengan level kapasitas respons pemerintah provinsi dalam penanganan kasus, yakni testing, tracing, dan treatment (3T).

Menkes Budi Gunadi Sadikin juga menyebutkan, banyak sekali keunggulan telah dilakukan oleh Pemprov DKI Jakarta. Misalnya, DKI Jakarta merupakan daerah dengan testing paling tinggi. Selain testing, DKI Jakarta sebagai daerah dengan vaksinasi lansia paling tinggi.


 (ims)

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *