Airlangga Hartarto Mundur dari Ketum Golkar

sekilasdunia.com - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menyatakan mundur dari jabatannya. Keputusan Airlangga muncul saat partai beringin itu tengah diterpa isu Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) penggantian ketum.

Airlangga menandatangani surat pengunduran dirinya pada Sabtu (10/8/2024) malam. Kabar itu mulanya disampaikan oleh Waketum Golkar Dito Ariotedjo. 

"Kita tunggu ya resminya. Mungkin karena akan fokus di pemerintahan dan tantangan ke depan terkait ekonomi nasional dan global semakin banyak dan kompleks," kata Dito, Minggu (11/8/2024).

Airlangga telah mengumumkan pengunduran dirinya secara resmi. Airlangga menyebut keputusan itu diambil demi memastikan stabilitas transisi pemerintahan baru.

"Selamat pagi para kader Golkar yang saya cintai. Saya Airlangga Hartarto, setelah mempertimbangkan dan untuk menjaga keutuhan Partai Golkar dalam rangka memastikan stabilitas transisi pemerintahan yang akan terjadi dalam waktu dekat, maka dengan mengucapkan bismillahirahmanirrahim serta atas petunjuk Tuhan Yang Maha Besar, maka dengan ini saya menyatakan pengunduran diri sebagai Ketua Umum DPP Golkar," kata Airlangga dalam video pernyataan, Minggu (11/8/2024). 

Adapun pengunduran diri ini terhitung sejak Sabtu 10 Agustus 2024. Selanjutnya DPP Partai Golkar akan segera menyiapkan mekanisme organisasi sesuai dengan ketentuan AD/ART organisasi yang berlaku.

Airlangga pun berharap proses selanjutnya bisa berjalan tertib dengan menjunjung tinggi marwah Partai Golkar. "Semua proses ini akan dilakukan dengan damai, tertib, dan dengan menjunjung muruah partai Golkar," pungkas Airlangga.kepada wartawan, Minggu (11/8/2024).



(ims)

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *