Resmi ! Bahlil Lahadalia Sah Jadi Ketum Golkar

sekilasdunia.com – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia resmi menjadi Ketua Umum Partai Golkar menyambung estaafet kepemimpinan Airlangga Hartarto di Musyawarah Nasional (Munas) Partai Golkar yang digelar di Jakarta Convention Center (JCC), Rabu (21/8/2024).

"Saya menanyakan apakah seluruh hadirin yang hadir setuju untuk kita tetapkan Bapak Bahlil Lahadalia menjadi Ketum DPP Partai Golkar periode 2024-2029?" tanya Ketua Munas XI Golkar Adies Kadir kepada peserta di JCC, Jakarta, Rabu (21/8/2024). 

"Setuju?" tanya Adies lagi. 

"Setuju!" jawab para peserta munas di lokasi disertai tepuk tangan yang meriah.

Bahlil diketahui telah lolos verifikasi dan disahkan menjadi calon ketua umum (caketum) tunggal. Dalam Munas, Bahlil turut memaparkan visi dan misinya sebagai calon ketum Golkar.

Adapun pengesahan Bahlil jadi caketum tunggal Partai Golkar tertulis dalam Keputusan Munas Golkar 2024 No 11/munas/golkar/2024 tentang pengesahan calon tunggal Ketum DPP Golkar, priode 2024-2029.

"Mengesahkan saudara Bahlil Lahadalia sebagai calon tunggal Ketum DPP Partai Golkar peridoe 2024-2029," tulis keputusan Munas yang dibacakan Ketua DPP Golkar Ace Hasan Syadzily.

Keputusan ini berlaku sejak tangal ditetapkan di Jakarta 21 Agustus 2024.


(ims)

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *