Panglima TNI Lantik 805 Perwira Prajurit Karier Di Cilangkap

By On Maret 28, 2025

 


sekilasdunia.com - Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto melantik 805 Perwira Prajurit Karier tahun anggaran 2025. Upacara pelantikan dilakukan di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur (Jaktim).

Pantauan sekilasdunia.com di lokasi, Kamis (27/3/2025), Jenderal Agus turun langsung memimpin upacara pelantikan. Lalu, bertindak sebagai komandan upacara yaitu Kolonel Inf I Gde Putu Suwardana. Tampak para perwira membacakan sumpah dipandu Jenderal Agus.


"Bahwa saya akan memenuhi kewajiban perwira sebaik-baiknya terhadap bangsa Indonesia dan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945. Bahwa saya akan menegakkan harkat martabat perwira serta menjunjung tinggi sumpah prajurit dan dasa marga," demikian sumpah yang dibacakan Jenderal Agus diikuti para perwira.


"Bahwa saya akan memimpin anak buah dengan memberi suri tauladan membangun karsa serta menuntut pada jalan yang lurus dan benar. Bahwa saya akan rela berkorban jiwa raga untuk membela nusa dan bangsa," lanjutnya.


Dalam pelantikan ini, Panglima TNI menyampaikan selamat kepada 850 perwira prajurit karier yang telah dilantik. Panglima TNI menyampaikan para perwira remaja akan bertugas di satuan-satuan TNI sesuai dengan kompetensi dan spesialisasi masing-masing


"Saya mengucapkan selamat dan sukses kepada 850 perwira remaja TNI yang telah menyelesaikan pendidikan ini dengan baik, aman, dan lancar. Hari ini adalah momen yang sangat penting, karena saat inilah kalian membuka lembaran baru pengabdian kepada bangsa dan negara dengan berkarir sebagai seorang perwira TNI," kata Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto dalam sambutannya, Kamis (27/3/2025).


Jenderal Agus menyampaikan selamat kepada para perwira. Panglima meminta para perwira yang baru saja dilantik untuk memohon doa restu kepada orang tua serta keluarga.


"Kalian telah mendapatkan pemimpinan fisik, mental, serta ilmu kepemimpinan yang kuat. Kini kalian telah memiliki jati diri sebagai seorang prajurit TNI yang sejati, TNI rakyat, tentara pejuang, tentara nasional, dan tentara profesional. Sumpah perwira yang hari ini telah kalian ucapkan bukan sekadar seremonial, melainkan janji suci yang harus kalian pegang teguh sepanjang hayat," ujarnya.


Panglima menyampaikan perwira dituntut untuk memenuhi kewajiban menegakkan harkat martabat TNI, menjunjung tinggi sumpah prajurit dan siap berkorban demi nusa dan bangsa. Panglima mengatakan seiring dengan perkembangan zaman, ancaman terhadap kedaulatan negara semakin kompleks.


"Tidak hanya ancaman konvensional, tetapi juga ancaman multidimensi seperti cyber, biologis, dan kesenjangan sosial yang dapat mengganggu stabilitas bangsa. Oleh karena itu, kalian harus terus mengembangkan diri, meningkatkan profesionalisme, dan menguasai teknologi agar dapat menghadapi tantangan tersebut dengan baik," jelasnya.


Acara dilanjutkan dengan penganugerahan penghargaan terbaik yang didasarkan pada tiga kriteria penilaian akademis, kepribadian, dan jasmani, yakni diberikan kepada Letda Ckm Dr Kevin Kristianto dari Matra Darat.


Sementara itu, predikat terbaik kedua diraih oleh Letda Laut (E) Fadli Asmid, S.T dari Matra Laut, dan predikat terbaik ketiga disandang oleh Letda Lek Ayumas Qonita Sunni, S.Kom dari Matra Udara.


Dari 805 yang dilantik, prajurit karier TNI dan PSDP TNI tenaga pertanian sebanyak 493 orang, terdiri dari 402 putri dan 91 putra. Kemudian PA PK TNI Prosus (Unhan, STIN, PSSN) terdiri dari 197 orang terdiri dari 125 putra dan 72 putri. Kemudian PA PSDP TNI tenaga pertanian dengan jumlah 115 orang terdiri dari 100 putra dan 15 putri.

Efisiensi Anggaran Pemerintah, Dunia Usaha Perhotelan Buka Suara

By On Maret 28, 2025

 


sekilasdunia.com - Direktur Utama PT Hotel Indonesia Natour atau InJourney Hospitality Christine Hutabarat buka suara tentang dampak efisiensi besar-besaran yang dilakukan pemerintah pada awal tahun 2025 terhadap bisnis hotelnya.


BUMN pariwisata ini berharap kebijakan efisiensi akan mendorong masyarakat lebih memilih berlibur di dalam negeri ketimbang di luar negeri.


Berlibur di dalam negeri bisa menjadi opsi masyarakat di tengah penghematan, sehingga pariwisata Indonesia bisa terangkat.


"Kita punya destinasi yang luar biasa indah, Labuan Bajo, Mandalika, Borobudur, Yogyakarta, lalu Bali, dan yang lain-lain. Jadi, kita melihat sih, kita mendorong masyarakat untuk tidak bepergian ke luar negeri," ujar Christine dalam konferensi pers di Kantor InJourney, Sarinah, Jakarta, Rabu (26/3/2025).


Christine juga berharap agar peningkatan pergerakan wisatawan domestik juga akan meningkatkan angka belanja dalam negeri. Dengan demikian, perputaran ekonomi daerah juga ikut terdorong.



"Kita tahu bahwa kita memiliki banyak sekali produk-produk dalam negeri yang luar biasa, tidak kalah untuk bersaing di global market. Karena kita tahu go to market global is going global. Diharapkan kita bisa meningkatkan pendapatan dari industri perhotelan," ujarnya.


Di samping itu, menurutnya kolaborasi dengan sesama pelaku di ekosistem yang sama sangat penting untuk memperkuat industri. Karena itulah, InJourney telah berkomunikasi dan menjalin kerja sama dengan sejumlah stakeholder, salah satunya dengan mengadakan event bersama.


Pihaknya juga berkolaborasi dengan agen perjalanan (travel agent) untuk promo-promo paket (bundling), supaya penawaran-penawaran yang diberikan kepada masyarakat juga lebih menarik, supaya bisa sekaligus menarik market domestik dan juga global.


"Intinya kan adalah bagaimana kita creating traffic sebanyak-banyaknya masuk ke Indonesia, dan meningkatkan jumlah spendingnya. Jadi tidak cuma stay saja, tapi juga spending," terang Christine.


Sementara itu, Marketing Group Head InJourney, Retna Murti Asmoro, menilai kebijakan penghematan pemerintah ini bisa menjadi peluang agar bisa mengurangi ketergantungan dengan sesama perusahaan pelat merah atau BUMN, maupun kementerian.


"Karena jujur kalau zaman dulu, mungkin kita lebih banyak complacent, nanti juga datang dari kementerian, akan menginap di InJourney. Nah sekarang ini kita tidak bisa tinggal diam, justru harus lebih giat lagi InJourney dan juga InJourney Hospitality untuk bisa merambah industri-industri swasta," kata Retna.


Dengan demikian, menurutnya, pihaknya perlu mendorong lebih banyak kolaborasi dan kerja sama dengan perusahaan swasta dan lebih menjaring pasar-pasar luar. Retna bilang, saat ini InJourney tidak bisa hanya bergangtung pada instansi pemerintahan.


Sebagai informasi, pemerintah telah melakukan efisiensi besar-besaran hingga menghasilkan penghematan Rp 306 triliun atau sekitar US$ 20 miliar. Efisiensi ini merupakan upaya merelokasi uang negara yang semula mendanai program-program yang tidak diperlukan.


Adapun efisiensi tersebut dilakukan berdasarkan pada Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 1 Tahun 2025 tentang Efisiensi Belanja dalam Pelaksanaan APBN dan APBD 2025, yang diteken Presiden Prabowo Subianto pada 22 Januari 2025.

Polrestabes Medan Gagalkan Peredaran 12 Kg Sabu Asal Malaysia, 1 Orang Ditangkap

By On Maret 28, 2025

 


sekilasdunia.com - Polrestabes Medan mengamankan 12 kg sabu-sabu dari Malaysia yang rencananya akan diedarkan di Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut). Dalam kasus itu, ada satu orang yang turut diamankan.


Kasat Resnarkoba Polrestabes Medan AKBP Thommy Aruan mengatakan penangkapan dilakukan di Jalan Pendidikan, Kecamatan Deli Tua, Kabupaten Deli Serdang, Jumat (21/3/2025). Adapun pelaku yang diamankan adalah AA (28), warga Deli Tua.


"Pengungkapan ini berkat informasi yang diberikan masyarakat kepada kami. Dari informasi yang kami peroleh, kami kemudian melakukan penyelidikan dan penangkapan terhadap pelaku," kata Thommy Aruan, Selasa (25/3).


Thommy mengatakan petugas melakukan penyamaran untuk bisa menangkap pelaku. Berdasarkan hasil penyelidikan sementara, barang haram itu berasal dari Malaysia. Rencananya sabu-sabu itu akan diedarkan di Kota Medan.


"Untuk narkoba, berasal dari malaysia dan rencananya akan diedarkan ke Kota Medan," jelasnya.


Perwira menengah polri itu menjelaskan bahwa pihaknya masih mendalami peran pelaku dalam kasus tersebut, sebagai kurir atau bandar. Sebab, saat dilakukan penggeledahan di rumah pelaku, ditemukan ekstasi sebanyak 811 butir. Selain itu, penyidik juga akan menyelidiki jaringan narkoba tersebut.


"Untuk pelaku, masih kami dalam perannya, apakah hanya sebagai kurir atau justru bandar?. Sebab, ketika kita geledah rumahnya usai penangkapan, kita temukan 811 butir pil ekstasi yang disimpan dalam satu bungkus plastik. Tentu kami masih dalami keterangan pelaku untuk mengungkap jaringan pelaku yang lain dan kami pastikan kami tidak akan berhenti sampai di pelaku ini saja," pungkasnya.

Timnas Indonesia U17 Raih Hasil Positif Di Uji Coba Kedua Lawan UAE

By On Maret 28, 2025

 


sekilasdunia.com -Timnas U17 Indonesia mendapat hasil positif di laga uji coba kedua persiapan Piala Asia U17 2025.


Bermain di Kota Dubai, tim besutan Nova Arianto dapat menahan imbang tuan rumah Uni Emirat Arab (UEA) U17 skor 2-2, Kamis (27/3/2025) dini hari WIB.


Hasil imbang ini kembali mengantarkan raihan baik dari pasukan Garuda menjelang laga sebenarnya di Arab Saudi, 3-20 April 2025 mendatang.


Sebelumnya, Timnas U17 Indonesia juga berhasil menaklukkan China U17 dengan skor 1-0, Jumat (20/3).


Sementara untuk laga uji coba terakhir, Timnas U17 Indonesia dijadwalkan menjajal kekuatan Australia U17, Sabtu (29/3) lusa.


Dengan total tiga uji coba tersebut, diharapkan skuad besutan Nova Arianto dapat melakukan persiapan yang optimal.


Sekaligus, coach Nova akan menyeleksi tim menjadi 23 pemain dari jumlah saat ini 30.


Di Piala Asia U17, Garuda tergabung di grup C bersama Korea Selatan, Yaman, dan Afghanistan.


Tim besutan Nova Arianto mesti finis di minimal podium runner-up grup supaya dapat melaju ke babak 8 besar (perempat final) sekaligus mengantongi tiket putaran final Piala Dunia U17 2025.


Tentu perjuangan tersebut tidak mudah bagi Timnas U17 Indonesia


Hasil dan Jadwal Uji Coba Timnas U17 Indonesia


Lokasi: Dubai, Uni Emirat Arab


Jumat (21/3/2025)

Timnas U17 Indonesia 1-0 China U17


Kamis (27/3/2025)

Timnas U17 Indonesia 2-2 UEA U17


Sabtu (29/3/2025) | Kick-off TBA

Timnas U17 Indonesia vs Australia U17


Penjaga Gawang


Rhaka Syafaka (Persib Bandung)

Dafa Al Gasemi (Dewa United)

Rendy Razzaqu (Nusantara United)

Noah Duvert (Bali United)


Belakang


Putu Panji (Bali United)

Mathew Baker - Melbourne City

Putu Ekayana (Bali United)

Aldyansyah Taher (PPLP DKI)

Al Gazani Dwi (Persija Jakarta)

Ida Bagus (Bali United)

Shoyyo Putranto (Persis Solo)

Tores Aziz (Dewa United)

Faaris Nurhidayat (Persija Jakarta)

Azizu Milanesta (Persik Kediri)

Daniel Alfrido (Persik Kediri)

Fabio Azkairawan (Persija Jakarta)

Dafa Zaidan (Borneo FC Samarinda)


Tengah


Fardan Prawita (Borneo FC Samarinda)

Evandra Florasta (Bhayangkara FC)

Tristan Ibrahim (Dewa United)

Ilham Romadhona (Barito Putera)

Nazriel Alfaro (Persib Bandung)


Depan


Rafi Rasyiq (PS Semen Padang)

Fandi Ahmadi (Persija Jakarta)

Mufid Falah (PPLP Jateng)

Peres Tjoe (Persija Jakarta)

Zahaby Gholy (Persija Jakarta)

Mochamad Mierza (Persik Kediri)

Fadly Alberto (Bhayangkara FC)

Josh Holong (Persija Jakarta)


Berikut ini Pembagian Grup Piala Asia U17 2025


Grup A


Arab Saudi

Uzbekistan

Thailand

Cina 


Grup B


Jepang

Australia

Vietnam

Uni Emirates Arab (UEA) 


Grup C


Korea Selatan

Yaman

Afghanistan

Indonesia 


Grup D


Iran

Tajikistan

Oman

Korea Utara 

Wacana Ekspor Telur Ke AS, Kepala Badan Pangan Nasional Sebut Harus Kalkulasi Matang Dulu

By On Maret 28, 2025

 


sekilasdunia.com - Badan Pangan Nasional (Bapanas) merespons terkait Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman yang membuka peluang ekspor 1,6 juta butir telur ayam ke Amerika Serikat (AS). Ekspor telur ayam ini dilakukan untuk mengatasi krisis telur ayam di Negeri Paman Sam tersebut.


Menanggapi hal itu, Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas) Arief Prasetyo Adi menilai apabila ingin ekspor telur perlu diperhitungkan kembali. Sebab, menurut dia, telur masuk menjadi komoditas yang sensitif.


"Gini, kalau sufficient kemudian kebutuhan semua sudah, di stok sebagai cadangan, Harus ada teknologinya karena telur itu kan sensitif. Kalau mau ekspor ya harus dikalkulasi. Tapi kalau itu harus terjadi, bagus," kata Arief saat ditemui di Gedung DPR RI, Jakarta Pusat, Senin (24/3/2025).


Sebut RI Surplus Telur & Daging Ayam Selama 20 Tahun


Arief menerangkan produksi telur dalam negeri sudah terpenuhi, maka sisanya bisa digunakan untuk cadangan pangan pemerintah. Apabila terjadi produksi yang berlebih lagi dapat digunakan untuk ekspor.


Meski begitu, Arief menilai perlu hati-hati. Dia menilai produksi telur dalam negeri cukup memenuhi program Makan Bergizi Gratis (MBG). Arief menyebut apabila penerima MBG mencapai 82,9 juta penerima, dapat menyerap seluruh produksi telur alam negeri.


"Jangan lupa ya, ini kan ada makan bergizi gratis itu kan nanti akan 5 ribu outlet. Satu SPPG itu kan cover 3 ribu, berarti kan 15 juta. Nanti kalau sampai 82 juta penerima, 82,9 juta itu kan berarti habis semua terserap tuh. Jadi harus hati-hati dalam memutuskan ekspor, pokoknya penuhi dalam negerinya dulu," jelas Arief.


Sebagai informasi, Badan Pangan Nasional (Bapanas) pada bulan Januari 2025 melaporkan stok telur ayam ras pada awal 2025 mencapai 29.318 ton. Sedangkan perkiraan produksinya di sepanjang tahun 2025 mencapai 6.479.086 ton.


Sementara itu, untuk produk daging ayam ras, stok pada awal 2025 mencapai 83.316 ton. Sedangkan perkiraan produksinya di sepanjang tahun 2025 mencapai 4.200.610 ton.


Sebelumnya, Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman membuka peluang Indonesia ekspor telur ayam ke Amerika Serikat (AS) karena krisis yang terjadi di Negeri Paman Sam. Namun, peluang itu harus diperhitungkan karena saat ini pemerintah tengah memfokuskan pemenuhan stok telur dalam negeri, terutama untuk Program Makan Bergizi Gratis (MBG).


"Kita tertarik (ekspor). Tetapi kita penuhi dulu kebutuhan dalam negeri karena ada pangan bergizi. Kalau berlebih kita ekspor," kata dia di Gedung DPR RI, Kamis (6/3/2025).


Wakil Menteri Pertanian Sudaryono mengatakan Indonesia mampu untuk mengekspor telur ke AS sebanyak 1,6 juta butir telur. Karena menurutnya produksi telur ayam dalam negeri berlebih.


"Kita lihat neraca dari komoditas telur kita. Kita siap 1,6 juta butir, berapa kontainer, nanti bisa dicek, ke Amerika setiap bulan. Jadi kita bisa ikut," kata dia.

Panglima TNI Intruksikan Mundur Kepada Perwira Aktif Tempati Jabatan Sipil Diluar 14 Lembaga

By On Maret 27, 2025

 


sekilasdunia.com - Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto telah memerintahkan perwira TNI yang menempati jabatan sipil di luar kementerian/lembaga aturan UU TNI untuk segera mundur.

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI, Brigjen Kristomei Sianturi.

“Jadi yang perlu diketahui teman-teman sekalian bahwa memang sudah ada perintah dari Panglima TNI kepada prajurit TNI aktif yang berada di luar dari 14 kementerian atau lembaga yang sudah diamanatkan dalam revisi UU TNI untuk segera mengundurkan diri atau pensiun dini,” kata Kristomei, Selasa (25/3/2025).

Menurut Kristomei, proses administrasi pengunduran diri atau pensiun dini itu terus berjalan dan Markas Besar TNI akan menunggu proses tersebut selesai.

“Perintahnya (mundur atau pensiun dini) adalah sesegera mungkin,” tegas Kristomei.

Salah satunya, lanjut Kristomei, adalah Mayjen Novi Helmy Prasetya yang saat ini sedang diproses pengunduran dirinya sebagai salah satu perwira tinggi TNI. Sebab, Mayjen Novi kini menjabat sebagai Direktur Utama PT Bulog yang tidak termasuk daftar 14 institusi sipil yang dapat diduduki oleh TNI aktif.

“Contoh adalah kasus atau permasalahan Dirut Bulog, Pak Letjen Novi Helmy, kemarin hari Kamis sudah tidak menjabat lagi (Danjen Akademi TNI). Sudah diberikan jabatan Perwira Staf Khusus. Itu akan terus berproses sampai SKEP pengunduran dirinya keluar,” ungkap Kristomei.

Sebelumnya pada Kamis (20/3/2025), DPR telah mengesahkan RUU TNI menjadi Undang-undang. Sejumlah poin yang diubah adalah jabatan sipil yang dapat diduduki TNI aktif, dari 10 institusi menjadi 14 institusi.

Sementara untuk di luar 14 kementerian/lembaga di atas, prajurit TNI juga dapat menduduki jabatan sipil asalkan mengundurkan diri atau pensiun dini dari dinas keprajuritan.

 Walikota Medan Rico Waas Janji THR ASN Pemko Medan Segera Cair

By On Maret 27, 2025

sekilasdunia.com - Aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemkot Medan mengeluhkan tunjungan hari raya (THR) belum cair hingga hari ini. Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas mengungkapkan jika penyaluran THR dilakukan mulai besok.

Terlihat sejumlah akun mengomentari unggahan di akun Instagram resmi Pemkot Medan, Senin (24/3/2025). Mereka mempertanyakan kapan pencarian THR bagi ASN Pemkot Medan disalurkan.

Bahkan ada juga akun yang memberikan komentar di unggahan akun Instagram Rico Waas. Akun tersebut mempertanyakan alasan THR belum disalurkan hingga hari ini.

Rico Waas membenarkan soal THR belum cair. Dia mengaku mendapat direct message (DM) terkait THR yang belum cair.

"Saya juga tadi barusan betul, dapat DM lagi 'Pak belum cair' katanya, saya langsung telpon (OPD terkait)," kata Rico Waas usai kegiatan di Medan, Senin (24/3/2025) malam.

Politikus NasDem ini menyebutkan jika saat ini sudah dalam proses pencairan. Besok THR bagi ASN Pemkot Medan bakal disalurkan, paling lama lusa.

"Udah (dalam proses), insyaallah mudah-mudahan besok atau lusa paling telat udah selesai (disalurkan)," tutupnya.

 Iran Pastikan Lolos Piala Dunia 2026 Setelah Imbang Lawan Uzbekistan 2 – 2

By On Maret 27, 2025

sekilasdunia.com - Timnas Iran memastikan diri lolos ke Piala Dunia 2026 pada Selasa (25/3/2025). 

Kepastian itu didapat usai Iran bermain imbang 2-2 melawan Uzbekistan pada laga kedelapan Grup A putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Hasil imbang itu membuat Iran kokoh di puncak klasemen Grup A dengan torehan 20 poin dari delapan pertandingan.

Dalam delapan laga yang djalani Iran meraih enam kemenangan, dua kali imbang, dan belum pernah kalah.

Dengan mengemas 20 poin membuat Iran sudah memastikan diri lolos langsung ke putaran final Piala Dunia 2026. Iran kini tinggal menentukan apakah lolos sebagai juara Grup A atau runner up.

Pertandingan Iran vs Uzbekistan berlangsung sengit dan dramatis di Stadion Azadi, Tehran, pada Selasa (25/3/2025) malam WIB.

Dalam laga ini tim tamu yakni Uzbekistan berhasil unggul pada menit ke-16 lewat gol yang dicetak Khojimat Erkinov.

Kemudian Iran berhasil menyamakan skor menjadi 1-1 lewat gol Mehdi Taremi pada menit ke-52. Namun Uzbekistan berhasil kembali unggul 2-1 lewat gol Abbosbek Fayzullaev di menit ke-53.

Tetapi Iran mampu menyamakan kedudukan lagi menjadi 2-2 lewat gol Mehdi Taremi di menit ke-83. Hasil imbang ini membuat Iran memastikan diri lolos ke Piala Dunia 2026 menyusul Jepang yang sudah lebih dulu lolos sebagai wakil pertama Asia.

Sedangkan hasil imbang ini membuat Uzbekistan tetap berada di posisi kedua klasemen Grup A dengan mengemas 17 poin dari delapan pertandingan yang dijalani.

 Bank BCA Akan Lakukan Buyback Saham Senilai Rp.1 Triliun

By On Maret 27, 2025

sekilasdunia.com - PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) memutuskan ikut menyusul bank-bank KBMI 4 lainnya untuk melakukan aksi pembelian kembali saham atau kerap dikenal buyback. Dana yang disiapkan untuk aksi tersebut senilai Rp 1 triliun.

Berdasarkan keterbukaan informasi (25/3/), aksi buyback tersebut bakal dilaksanakan sejak tanggal 26 Maret 2025 sampai dengan 24 Juni 2025, yaitu maksimum selama periode tiga bulan terhitung sejak tanggal keterbukaan informasi. Dengan catatan bisa diakhiri lebih cepat oleh perusahaan sebelum 24 Juni 2025 dengan memperhatikan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

“Sesuai dengan POJK 13/2023, jumlah saham yang akan dilakukan Buyback tidak akan melebihi 20% dari modal disetor perseroan,” tulis manajemen dalam keterbukaannya.

Adapun, alasan manajemen melakukan aksi buyback tersebut sehubungan dengan kondisi pasar yang berfluktuasi secara signifikan. Di mana, langkah tersebut bertujuan mewujudkan terciptanya kegiatan pasar modal Indonesia yang stabil.

“Sebagai upaya menjaga stabilitas perdagangan saham di pasar modal dalam kondisi volatilitas tinggi dan meningkatkan kepercayaan investor,” tambah perseroan.

Pada penutupan perdagangan bursa, Selasa (25/3), BBCA ditutup menguat sekitar 1,26% dari harga penutupan sebelumnya. Kini, harga BBCA berada di level Rp 8.050.

Hanya saja, penguatan tersebut bukan berarti BBCA telah lepas dari tren koreksi. Pasalnya, saham bank swasta terbesar tanah air ini sudah turun 16,8% secara year to date.

 BPI Danantara Umumkan Sektor Utama Yang Pertama Kali Akan Didanai

By On Maret 27, 2025

sekilasdunia.com - Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara) mengumumkan sektor-sektor utama yang akan didanai oleh dana investasi Danatara.

Chief Investment Officer (CIO) BPI Danantara Pandu Patria Sjahrir mengatakan, filosofi investasi di Danantara mencakup semangatnya sebagai agen pertumbuhan ekonomi, pembukaan lapangan kerja, dan manajemen risiko. Adapun pendekatannya adalah investasi jangka panjang.

"Beberapa sektor yang menarik antara lain food security, energy security, downstreaming, digital infrastructure, ini adalah hal yang banyak sekali interest untuk investasi ini bagian dari peningkatan ekonomi kita ke depan. Lalu, fokus return kita ini long term," kata Pandu dalam Konferensi Pers Meet the Team, di Jakarta, Senin, (24/3/2025).

Lebih jauh, CEO Danantara Rosan Roeslani mengatakan, terdapat beberapa parameter yang jadi pertimbangan penempatan dana sovereign wealth fund (SWF) ini. Diantaranya, dari segi return, proyek, risiko, pengalaman kerjaannya, hingga penciptaan ekspor dan penurunan impor.

"Dan yang paling penting juga, yang saya sampaikan, memang kita punya daya saing, gitu. Dan saat kita melakukan investasi ternyata, daya saingnya itu tidak baik. Jadi kita juga tidak bisa melakukan investasi secara sehat, gitu ya," kata dia.

Sementara itu, untuk portofolio investasi di Danantara akan lebih terdiversifikasi. Sehingga, tidak ada satu proyek spesifik yang akan didahulukan.

Dua Oknum TNI Ditetapkan Tersangka Kasus 3 Orang Polisi Tewas Kasus Lampung

By On Maret 27, 2025

 


sekilasdunia.com - Dua oknum anggota TNI ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus penembakan berujung kematian tiga polisi saat penggerebekan judi sabung ayam di Kabupaten Way Kanan, Lampung.

Dua prajurit yang jadi tersangka itu adalah Kopral Dua (Kopda) Basarsyah selaku anggota Subramil Negara Batin dan Pembantu Letnan Satu (Peltu) Lubis selalu Dansubramil Marga Batin.

Kopda Basarsyah disebut sebagai pelaku penembakan yang menewaskan tiga polisi bertugas menggerebek sabung ayam di Way Kanan pada pertengahan Maret ini.

"Kedua oknum TNI ini, resmi ditetapkan sebagai tersangka pada tanggal 23 Maret 2025. Ini kita jadikan sebagai tersangka untuk penyidikan lebih lanjut dalam kasus tersebut," kata Wakil Sementara Danpuspomad TNI Mayjen Eka Wijaya Permana dalam konferensi pers bersama Kapolda Lampung Irjen Pol Helmy Santika di Mapolda Lampung, Bandar Lampung, Selasa (25/5).

Mayjen Eka mengatakan, dalam perkara tersebut, Kopda Basarsyah disangkakan Pasal 340 juncto 338 KUHPidana. Dia mengatakan Kopda Basarsyah mengaku menembak tiga polisi yang jadi korban tewas.

"Kopda Basarsyah mengakui menembak ketiga korban, dan saat ini di tahan di Denpom II-3 Lampung," kata Mayjen Eka.

Dia mengatakan Kopda Basarsyah memiliki senjata pabrikan, tetapi bukan organik TNI. Untuk kepemilikan senjata itu, katanya, akan dijerat dengan Undang-Undang Darurat tentang senjata.

"Percayalah rekan-rekan sekalian, kami akan bekerja dengan baik dan secara profesional. Apa yang menjadi prosedur tetap kami jalankan," ujar Eka.

Sementara untuk Peltu Lubis, kata Mayjen Eka, telah ditetapkan tersangka kasus perjudian di Way Kanan tersebut. Tersangka, katanya, dijerat pasal 303 KUHPidana tentang perjudian.

Diberitakan sebelumnya, tiga anggota polisi tewas saat penggerebekan arena judi sabung ayam di Kampung Karang Manik, Kecamatan Negara Batin, Kabupaten Way Kanan, Lampung, pada Senin (17/3) sore sekitar pukul 16.50 WIB.

 Indonesia Menang 1 - 0 Lawan Bahrain, Tetap Jaga Peluang Ke Piala Dunia 2026

By On Maret 27, 2025

sekilasdunia.com - Timnas Indonesia menang 1-0 atas Bahrain pada laga lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Grup C yang berlangsung menegangkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Selasa (25/3/2025) malam WIB. 

Gol tunggal Indonesia dicetak Ole Romeny berkat assist Marselino Ferdinan. Butuh tiga poin penting, Timnas Indonesia langsung menerapkan permainan menyerang lewat umpan-umpan direct.

Di lima menit awal dua peluang serangan di sisi kiri pertahanan Bahrain lewat Marselino Ferdinan dan Kevin Diks mampu memberikan tekanan pada lawan. Sayang kontrolnya kurang sempurna sehingga peluang terbuang.

Menit ke-13 Marselino Ferdinan dijatuhkan di dekat kotak penalti Bahrain dan melahirkan tendangan bebas untuk Indonesia. Dari tendangan bebas ini Indonesia berhasil mengancam gawang Bahrain lewat tendangan bebas Thom Haye. Sayang tendangan bebas Thom Haye bisa ditepis kiper Bahrain Ebrahim Lutfalla.

Pada menit ke-21 pergerakan Ole Romeny di sisi kanan pertahanan Bahrain mampu memberikan ancaman. Namun sayangnya Ole Romeny sudah dalam posisi offside.

Di menit ke-23 Bahrain mencoba memberikan ancaman pada Indonesia lewat tembakan Ali Madan. Namun tembakannya masih sedikit melenceng di sisi kiri gawang Indonesia.

Pada menit ke-24 Indonesia berhasil mencetak gol lewat tembakan Ole Romeny usai meneruskan umpan matang dari Marselino Ferdinan.

Gol berawal dari umpan lambung Thom Haye kepada Marselino yang bergerak bebas di sisi kanan. Kejelian Marselino mengirimkan umpan terobosan ke kotak penalti berhasil disambut Ole Romeny menjadi gol.

Usai kebobolan Bahrain mulai bermain lebih terbuka. Umpan-umpan crossing menyilang mampu mengancam pertahanan Indonesia. Tapi kesigapan Rizky Ridho di lini pertahanan Indonesia mampu mengintersep serangan lawan dengan baik.

Di menit ke-43 serangan demi serangan dilancarkan Indonesia dan memberikan ancaman berarti di pertahanan Bahrain.

Namun hingga pertandingan berakhir tak ada gol tambahan tercipta. Indonesia unggul 1-0 atas Bahrain di babak pertama.

Di awal babak pertama pada menit ke-46 Indonesia langsung menggebrak lewat sontekan Marselino Ferdinan. Sayang sontekan Marselino di muka gawang Bahrain meneruskan umpan Kevin Diks masih melenceng di sisi kiri gawang lawan.

Pada menit ke-48 Bahrain mengancam gawang Indonesia lewat serangan sporadis yang berujung pada sentuhan Ahmed Bughammar yang mengarah ke gawang Indonesia. Untungnya Rizky Ridho hadir untuk menyundul bola keluar lapangan.

Di menit ke-57 tendangan jarak jauh dari Ali Madan mampu mengancam gawang Indonesia. Untungnya bola masih bisa dibaca Maarten Paes.

Pada menit ke-58 Patrick Kluivert memasukan Ivar Jenner menggantikan Thom Haye.

Di menit ke-62 Bahrain mencoba menciptakan ancaman ke gawang Indonesia lewat tembakan Ahmed Bughammar. Namun tembakannya masih melambung di atas mistar gawang Indonesia.

Kemudian pada menit ke-63 umpan direct dari Jay Idzes kepada Ole Romeny mampu menciptakan peluang. Namun tembakan Ole Romeny masih mengarah tepat ke penjaga gawang Bahrain.

Di menit ke-67 Indonesia mendapatkan peluang emas lewat Marselino Ferdinan usai memanfaatkan umpan dari Ragnar Oratmanoen. Sayang sontekan Marselino Ferdinan melambung di atas mistar gawang lawan padahal sudah berdiri bebas di muka gawang lawan.

Pada menit ke-74 Patrick Kluivert memasukkan tiga pemain sekaligus yaitu Ricky Kambuaya, Eliano Reijnders, dan Sandy Walsh menggantikan Ragnar Oratmangoen, Marselino Ferdinan, dan Kevin Diks.

Di menit ke-79 kerja sama segitiga antara Ole Romeny terobosan ke Ricky Kambuaya. Ricky kemudian melepaskan umpan matang kepada Eliano Reijnders.

Sayangnya Eliano Reijnders yang berdiri bebas di muka gawang Bahrain tidak bisa memanfaatkan peluang emas dengan baik. Tembakannya masih melambung di atas mistar gawang lawan.

Pada menit ke-85 Muhammad Ramadhan Sananta dimasukkan Kluivert menggantikan Ole Romeny.

Di menit ke-90+2, Rizky Ridho harus ditandu keluar lapangan usai mengalami cedera. Indonesia bermain 10 pemain selama beberapa menit.

Sambil terpincang-pincang Rizky Ridho akhirnya mampu bermain kembali ke lapangan. Hingga akhir pertandingan tak ada gol tambahan yang tercipta. Indonesia menang 1-0 atas Bahrain.

Susunan Pemain Indonesia vs Bahrain:

Timnas Indonesia : Maarten Paes; Kevin Diks, Jay Idzes, Rizky Ridho, Justin Hubner, Calvin Verdonk; Thom Haye, Joey Pelupessy, Marselino Ferdinan; Ragnar Oratmangoen, Ole Romeny.

Bahrain: Lutfalla, Abduljabbar, Al Aswad, Al Hayam, Al Humaidan, Al Khalasi, Baqer, Bughammar, Dhiya, Madan, Marhoon

 Zulkifli Hasan Sebut Oknum Kurangi Volume Minyak Dan Beras Agar Dipenjara

By On Maret 26, 2025



sekilasdunia.com - Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan (Zulhas) buka suara soal ramai beras 5 kilogram (kg) dan Minyakita 1 liter yang dipangkas takarannya. Menurutnya oknum-oknum yang melakukan hal tersebut harus ditindak hingga dipenjara.

"Kalau ada yang nyuri-nyuri ukuran, minyak, beras, apa saja, masukin penjara," kata Zulhas di Kemenko Pangan, Graha Mandiri, Jakarta Pusat, Senin (24/3/2025).

Setelah itu, Zulhas tidak berkomentar banyak mengenai temuan tersebut. Temuan beras yang takarannya dikurangi sempat ramai di media sosial.

Kasus tersebut terjadi baik pada beras premium dan stabilisasi pasokan dan harga pangan (SPHP). Kementerian Perdagangan (Kemendag) juga telah buka suara terkait masalah tersebut.

Berdasarkan data Kementerian Perdagangan (Kemendag) melalui Direktorat PKTN, sepanjang 2025 tercatat sembilan pelaku usaha yang mengurangi takaran beras di bawah label kemasan

Menteri Perdagangan (Mendag) Budi Santoso mengatakan Kemendag telah memperketat pengawasan untuk memitigasi hal tersebut berulang. Ia juga mengaku telah bekerja sama dengan pemerintah daerah untuk meningkatkan pengawasan.

"Kita pengawasan terus dengan daerah-daerah juga," kata Budi saat ditemui wartawan di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Minggu (23/3/2025).

Dalam kesempatan berbeda, Direktur Jenderal (Dirjen) PKTN Kemendagn Moga Simatupang mengatakan, pihaknya telah menjatuhkan sanksi administratif kepada sembilan pelaku produsen yang kedapatan memangkas takaran beras.

Adapun asal daerah kesembilan pelaku usaha itu dari Kabupaten Kendal, Gatot Subroto Jakarta Selatan, Kabupaten Kediri Jawa Timur, Pangkalan Baru Kabupaten Bangka Tengah, Kota Pangkalpinang, Kabupaten Lumajang, Mojokerto Jawa Timur, Kabupaten Sumbawa, dan Kabupaten Kediri.

"(Jumlah perusahaan beras disanksi administratif) di 2025 aja, ada 9," kata Direktur Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kemendag, Moga Simatupang, di Kemendag, Jakarta Pusat, Jumat (21/3/2025).

 Resmi ! DPR Terima Surpres RUU KUHAP

By On Maret 25, 2025

sekilasdunia.com - Ketua DPR RI Puan Maharani mengatakan pihaknya telah menerima surat presiden terkait penunjukan wakil pemerintah untuk membahas Rancangan Undang-undang Kitab Undang-undang Hukum Acara Pidana (KUHAP).

Penerimaan surpres bernomor R-19/pres/03/2025 itu diumumkan Puan dalam rapat paripurna ke-6 penutupan masa persidangan II tahun 2024-2025.

“Pimpinan dewan telah menerima surat dari Presiden Republik Indonesia yaitu nomor R-19/pres/03/2025 hal penunjukan wakil pemerintah untuk membahas Rancangan Undang-Undang tentang Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana,” kata Ketua DPR RI Puan Maharani saat memimpin Rapat Paripurna di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (25/3/2025).

Puan menjelaskan RUU KUHAP adalah produk legislasi yang menjadi ranah Komisi III untuk dibahas. Namun, ia mengaku belum memutuskan apakah alat kelengkapan dewan itu yang ditunjuk untuk membahas RUU KUHAP.

Usai rapat, Puan membantah keputusan itu belum diambil lantaran ada perebutan antara Baleg dan Komisi III untuk membahas RUU KUHAP. Puan mengklaim keputusan pihak yang membahas belum diambil lantaran pimpinan DPR baru saja menerima supres

Sebelumnya, Komisi III DPR RI segera menggulirkan pembahasan Rancangan Undang-Undang tentang Perubahan atas Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1981 tentang Kitab Hukum Acara Pidana (RUU KUHAP) bersama Pemerintah, usai menerima Surat Presiden (Surpres) terkait pembahasan revisi UU tersebut pada Kamis (20/3/2025).

“Draf final Rancangan Undang-Undang Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana yang akan dibahas segera karena Surpres-nya per hari ini sudah ke luar, sudah ditandatangani Presiden Republik Indonesia Pak Prabowo Subianto,” kata Ketua Komisi III DPR RI Habiburokhman di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (20/3/2025).

Dia pun menargetkan pembahasan RUU tersebut rampung dalam waktu yang tidak terlalu lama sebab pasal yang termuat tidak terlalu banyak.

Adapun pada Senin (24/3/2025), Komisi III DPR RI mulai menggelar rapat dengar pendapat umum (RDPU) bersama sejumlah pakar untuk mendengarkan masukan terkait RUU KUHAP.

 Resmi ! Presiden Prabowo Lantik 31 Dubes RI

By On Maret 25, 2025

sekilasdunia.com - Presiden Prabowo Subianto melantik para duta besar luar biasa dan berkuasa penuh (dubes LBBP) RI untuk sejumlah negara. Sebanyak 31 duta besar LBBP itu menjalani prosesi pelantikan di Istana Negara, Jakarta, Senin (24/3/2025).

Pelantikan ini didasarkan pada Keputusan Presiden Republik Indonesia (Keppres) Nomor 25/P dan 40/P Tahun 2025 tentang pengangkatan Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh Republik Indonesia yang masing-masing ditetapkan pada tanggal 17 Februari 2025 dan 21 Maret 2025 oleh Presiden Prabowo.

Berikut rangkuman peristiwanya :

Berdasarkan informasi yang dihimpun, ada 31 dubes yang bakal dilantik. Salah satu di antaranya adalah eks Hakim Mahkamah Konstitusi (MK) Manahan Sitompul.

Manahan bakal ditugaskan sebagai Dubes RI untuk Bosnia dan Herzegovina. Bersama dengan 30 dubes lainnya, ia akan dilantik sekitar pukul 17.00 WIB.

Manahan Sitompul membenarkan mengenai hal tersebut. Dia sudah menerima undangan pelantikan.

"Ya, benar [dilantik menjadi] Dubes di Bosnia-Herzegovina, menurut undangan Sekneg, [pelantikan] jam 17.00 di Istana," kata Manahan saat dikonfirmasi, Senin (24/3/2025).

Informasi terkait pelantikan dubes tersebut disampaikan oleh Deputi Bidang Protokol Pers dan Media Sekretariat Presiden, Yusuf Permana.

Yusuf menjelaskan, pelantikan para dubes tersebut sebagai bentuk komitmen pemerintah untuk menjalin hubungan diplomatik yang baik dengan negara lain.

"Pelantikan Duta Besar ini merupakan bagian dari komitmen Pemerintah untuk terus memperkuat dan meningkatkan hubungan diplomatik serta kerja sama Indonesia dengan negara-negara sahabat di berbagai belahan dunia," ucap dia.

Politikus PDIP Junimart Girsang tiba di Istana Negara, Jakarta Pusat, Senin (24/3/2025), jelang pelantikan duta besar luar biasa dan berkuasa penuh (dubes LBBP) Republik Indonesia (RI).

Tampak Junimart yang mengenakan setelan jas lengkap berwarna hitam tiba sekitar pukul 15.30 WIB. Ia mengatakan, dirinya ditunjuk untuk menjadi Dubes Indonesia untuk Italia.

Junimart mengaku dirinya telah lama ditunjuk menjadi dubes sejak bulan Juli. 

"Saya sudah lama semenjak Juli. Ini kan hanya pelantikan saja," ucap dia.

Presiden Prabowo Subianto melantik para duta besar luar biasa dan berkuasa penuh (dubes LBBP) RI untuk sejumlah negara. Sebanyak 31 duta besar LBBP itu menjalani prosesi pelantikan di Istana Negara, Jakarta, Senin (24/3/2025).

"Bahwa saya untuk diangkat menjadi Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh akan setia kepada Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya, demi darmabakti saya kepada bangsa dan negara," ucap Prabowo membacakan sumpah jabatan bagi para dubes.

Usai pembacaan sumpah dan janji jabatan, Prabowo memberikan ucapan selamat kepada para dubes yang baru saja dilantik.

Turut hadir dalam pelantikan ini, antara lain Menteri Luar Negeri Sugiono, Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi, Menko Polkam Budi Gunawan, Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Menko PMK Pratikno, Menko PM Abdul Muhaimin Iskandar, Sekretaris Kabinet Letkol Teddy Indrawijaya.

Berikut nama para dubes LBBP RI yang dilantik:

1. Penny Dewi Herasati sebagai Duta Besar untuk Hungaria;

2. Siti Ruhaini Dzuhayatin sebagai Duta Besar untuk Republik Uzbekistan, merangkap Republik Kyrgyzstan;

3. Dicky Komar sebagai Duta Besar untuk Republik Lebanon;

4. Agus Priyono sebagai Duta Besar untuk Republik Suriname, merangkap Republik Kooperatif Guyana;

5. Andreano Erwin sebagai Duta Besar untuk Republik Serbia, merangkap Montenegro;

6. Hersindaru Arwityo Ibnu Wiwoho Wahyutomo sebagai Duta Besar untuk Republik Finlandia, merangkap Republik Estonia;

7. Yayan Ganda Hayat Mulyana sebagai Duta Besar untuk Kerajaan Swedia, merangkap Republik Latvia;

8. Fikry Cassidy sebagai Duta Besar untuk Bolivarian Venezuela, merangkap Persemakmuran Dominika, Grenada, Saint Lucia, Saint Vincent dan The Grenadines, dan Republik Trinidad dan Tobango;

9. Hendra Halim sebagai Duta Besar untuk Republik Panama, merangkap Republik Honduras, Republik Kosta Rika, dan Republik Nikaragua;

10. Tyas baskoro Her Witjaksono Adji sebagai Duta Besar untuk Republik Kenya, merangkap Republik Demokratik Kongo, Republik Federal Somalia, Republik Uganda, United Nation Environmental Programme (UNEP), dan United Nation Human Settlement Programme (UN-HABITAT);

11. Mirza Nurhidayat sebagai Duta Besar untuk Republik Namibia, merangkap Republik Angola;

12. Ardian Wicaksono sebagai Duta Besar untuk Republik Senegal, merangkap Republik Cabo Verde, Republik Gambia, Republik Guinea-Bissau, Republik Mali, Republik Pantai gading, dan Republik Sierra Leone;

13. Siti Nugraha Mauludiah sebagai Duta Besar untuk Kerajaan Denmark, merangkap Republik Lithuania;

14. Junimart Girsang sebagai Duta Besar untuk Republik Italia, merangkap Republik Malta, Republik San Marino, Republik Siprus, Food and Agriculture Organization (FAO), International Fund and Agriculture Development (IFAD), World Food Programme (WFP), dan International Institute for the Unification of Private Law (UNIDROIT);

15. Cecep Herawan sebagai Duta Besar untuk Republik Korea;

16. Agung Cahaya Sumirat sebagai Duta Besar untuk Republik Kamerun, merangkap Republik Chad, Republik Guinea Ekuatorial, Republik Gabon, Republik Kongo, dan Republik Afrika Tengah;

17. Chandra Warsenanto Sukotjo sebagai Duta Besar untuk Republik Islam Pakistan;

18. Listiana Operananta sebagai Duta Besar untuk Republik Bulgaria merangkap Republik Albania dan Republik Makedonia Utara;

19. Manahan M. P. Sitompul sebagai Duta Besar untuk Bosnia dan Herzegovina;

20. Rolliansyah Soemirat sebagai Duta Besar untuk Republik Islam Iran merangkap Turkmenistan;

21. Kartika Candra Negara sebagai Duta Besar untuk Republik Mozambique merangkap Republik Malawi;

22. Bambang Suharto sebagai Duta Besar untuk Republik Federal Nigeria merangkap Republik Benin, Republik Burkina Faso, Republik Ghana, Republik Kongo, Republik Liberia, Republik Niger, Republik Demokratik Sao Tome dan Principe, Republik Togo, dan ECOWAS;

23. Muhsin Syihab sebagai Duta Besar untuk Kanada merangkap International Civil Aviation Organization (ICAO);

24. Simon Djatmoko Irwantoro Soekarno sebagai Duta Besar untuk Republik Kuba merangkap Persemakmuran Bahama, Republik Dominika, Republik Haiti, dan Jamaika;

25. Susi Marleny Bachsin sebagai Duta Besar untuk Republik Portugal;

26. Marsekal TNI (Purn) Yuyu Sutisna sebagai Duta Besar untuk Kerajaan Maroko merangkap Republik Islam Mauritania;

27. Arief Hidayat sebagai Duta Besar untuk Republik Zimbabwe, merangkap Republik Zambia;

28. Didik Eko Pujianto sebagai Duta Besar untuk Republik Irak;

29. Rina Prihtyasmiarsi sebagai Duta Besar untuk Republik Ceko;

30. Vedi Kurnia Buana sebagai Duta Besar untuk Republik Chile;

31. Faizal Chery Sidharta sebagai Duta Besar untuk Republik Demokratik Federal Ethiopia, merangkap Republik Djibouti, Negara Eritrea, dan African Union.

 Pengurus Danantara Resmi Diumumkan

By On Maret 25, 2025

sekilasdunia.com - Struktur lengkap Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (Danantara) resmi diumumkan. 

CEO Danantara, Rosan Roeslani menyampaikan bahwa nama-nama yang telah resmi masuk untuk membantu jalannya Danantara masih bisa bertambah, sebab terdapat beberapa nama yang sedang dalam tahap konfirmasi lanjutan.

Di kursi Dewan Pengawas terdapat nama; Menteri BUMN Erick Thohir, mantan Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan Muliaman Haddad dan para menteri koordinator di pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.

Di kursi Dewan Pengarah ada nama Jokowi dan SBY. Sementara itu di kursi Dewan Penasihat ada Ray Dalio.

"Dia adalah investor paling berhasil di dunia, beliau juga penasihat makro ekonomi di banyak negara," kata Rosan dalam konferensi pers, Senin (24/3/2025).

Ada juga nama Jeffrey Sachs, F. Chapman Taylor, Thaksin Shinawartha. Mereka ditunjuk menjadi dewan penasihat Danantara. 

Di kursi komite pengawasan dan akuntabilitas, ada nama; Ketua PPATK Ivan Yustiavandana,

Ketua BPK Isma Yatun, Kepala Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan (BPPK) saat ini adalah Andin Hadiyanto, Kapolri Listyo Sigit, dan Jaksa Agung Sanitiar Burhanuddin.

Selain itu, Rosan juga mengumumkan daftar nama pengurus lain. Berikut rincian lengkapnya.

Managing Director Legal Robertus Bilitea

Managing Director Risk and Sustainability Lieng-Seng Wee

Managing Director Finance Arief Budiman

Managing Director Treasury Ali Setiawan

Managing Director Global Relations and Governance Mohamad Al-Arief

Managing Director Stakeholders Management Rohan Nafas

Managing Director Internal Audit Ahmad Hidayat

Managing Director Human Resources Sanjay Bharwani

Managing Director Internal Audit Ahmad Hidayat

Managing Director Human Resources Sanjay Bharwani

Managing Director Chief Economist Reza Yamora Siregar

Managing Director Head of Office Ivy Santoso

Komite Manajemen Risiko John Prasetio

Komite Investasi dan Portofolio Yup Kim

Holding operasional Donny Oskaria

Managing Director Agus Dwi Handaya

Managing Director Riko Banardi

Holding investasi Pandu Sjahrir

Managing Director Finance Djamal Attamimi

Managing Director Legal Bono Daru Adji

Managing Director Investment Stefanus Ade Hadiwidjaja.

 MUI Ungkapkan Dugaan Pelanggaran Adegan Dan Candaan Yang Tak Pantas Di Program Ramadan Rafii Ahmad

By On Maret 25, 2025

sekilasdunia.com - Majelis Ulama Indonesia (MUI) mengungkapkan adanya dugaan pelanggaran dalam program Ramadan yang dipandu oleh Raffi Ahmad.

Berdasarkan pemantauan yang dilakukan, ditemukan beberapa adegan yang dinilai tidak sesuai dengan nilai-nilai kesucian bulan Ramadan.

Atas temuan ini, MUI meminta Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) untuk segera memanggil pihak stasiun televisi terkait serta memberikan teguran kepada Raffi Ahmad, yang merupakan host utama dalam program tersebut.

Ketua MUI Bidang Informasi dan Komunikasi, KH Masduki Baidlowi, mengungkapkan bahwa dalam beberapa episode program Ramadan di dua stasiun televisi, Raffi Ahmad kerap melontarkan ucapan serta melakukan aksi yang dinilai merendahkan martabat orang lain dan tidak mencerminkan semangat Ramadan.

"Beberapa tayangan memperlihatkan adanya penghinaan, candaan vulgar, serta aksi yang tidak pantas di bulan suci Ramadan," ujar Masduki dalam keterangannya, Senin (24/3/2025).

Sebagai figur publik yang memiliki pengaruh besar, bahkan kini berstatus sebagai Utusan Khusus Presiden di bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni, MUI menilai Raffi Ahmad harus lebih berhati-hati dalam bertindak.

Salah satu contoh pelanggaran yang menjadi sorotan adalah saat seorang talent bernama Fanny tampil dengan pakaian ketat dan berjoget erotis di salah satu acara Ramadan.

Selain itu, Raffi Ahmad juga melontarkan pernyataan yang kontroversial seperti,

"Kalau basah mau diapain?" serta eksploitasi status janda dengan ucapan "Janda semakin di depan."

Tak hanya itu, kekerasan fisik juga sempat terjadi dalam acara tersebut. Pada 3 Maret 2025, Raffi tertangkap kamera membanting rekannya, Anwar, di atas panggung. '

Lalu, pada 10 Maret 2025, ia memasukkan tisu bekas yang telah digunakan untuk mengelap wajah Ivan Gunawan dan Anwar ke dalam mulut talent lain, Maxim.

MUI menegaskan bahwa media penyiaran memiliki tanggung jawab untuk menjaga kesucian bulan Ramadan dengan menghadirkan program yang lebih mendidik dan berkualitas.

"Ramadan adalah bulan suci yang harus dihormati. Media penyiaran harus memiliki komitmen untuk menyajikan tayangan yang sesuai dengan nilai-nilai agama dan norma masyarakat," tambah KH Masduki.

MUI berharap KPI dapat mengambil tindakan tegas untuk mencegah pelanggaran serupa terjadi di masa mendatang.

Selain itu, mereka juga menekankan pentingnya peningkatan kualitas tayangan Ramadan agar lebih beretika dan bermanfaat bagi masyarakat.

Sementara itu, anggota Tim Pemantauan Ramadan MUI, Dr. Rida Hesti Ratnasari, mengingatkan bahwa pihaknya hanya berwenang memberikan catatan dan rekomendasi, sementara keputusan ada di tangan KPI.

"Kami berharap KPI bisa lebih tegas dalam memberikan teguran, termasuk kepada Raffi Ahmad, agar ada peningkatan kualitas program Ramadan ke depannya," pungkasnya.

Pelatih Timnas Bahrain Heran, Setiap Kali Ada Pemain Baru Keturunan Indonesia Dari Luar Negeri sekilasdunia.com - Pelatih Bahrain, Dragan Talajic, mengaku heran dengan timnas Indonesia yang selalu kedatangan pemain baru dari Belanda. Ia pun sampai bertanya-tanya dengan maksud tujuan dari PSSI mendatangkan pemain-pemain keturunan itu. Total ada 19 pemain keturunan yang sudah membela timnas Indonesia. Nantinya saat melawan Bahrain, ada lima pemain keturunan baru yang dinaturalisasi oleh timnas Indonesia. Mereka adalah Dean James, Ole Romeny, Emil Audero, Joey Pelupessy, dan Kevin Diks. Timnas Indonesia dijadwalkan akan melawan Bahrain pada laga kedelapan Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Pertandingan itu digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (25/3/2025). Menurut Dragan Talajic, timnas Indonesia seakan spesial bisa mempunyai pemain-pemain keturunan dari Eropa.  "Saya menonton banyak pertandingan timnas Indonesia. Setiap kali, ada pemain baru yang datang, tetapi bukan dari Indonesia. Mereka datang dari Belanda, Inggris, dan dari mana itu," kata pelatih asal Kroasia tersebut. PSSI mendatangkan pemain-pemain itu karena mempunyai darah keturunan Indonesia. Namun, yang dipertanyakan Dragan Talajic lebih kepada banyaknya masyarakat yang tinggal di Indonesia. "Kalian memiliki 300 juta orang, sementara kalian mendatangkan pemain dari Belanda," kata Dragan Talajic. Kendati demikian, Dragan Talajic tetap menghormati timnas Indonesia. Ia tidak terlalu memperdulikan banyaknya pemain-pemain keturunan di timnas Indonesia. Setidaknya, Bahrain bisa mendapatkan tiga poin dalam pertandingan nanti. "Kami datang dengan rasa hormat. Kami datang dengan kepercayaan diri penuh untuk memenangkan pertandingan," tutup Dragan Talajic.

By On Maret 25, 2025

 


Pelatih Timnas Bahrain Heran, Setiap Kali Ada Pemain Baru Keturunan Indonesia Dari Luar Negeri
sekilasdunia.com - Pelatih Bahrain, Dragan Talajic, mengaku heran dengan timnas Indonesia yang selalu kedatangan pemain baru dari Belanda.
Ia pun sampai bertanya-tanya dengan maksud tujuan dari PSSI mendatangkan pemain-pemain keturunan itu.
Total ada 19 pemain keturunan yang sudah membela timnas Indonesia.
Nantinya saat melawan Bahrain, ada lima pemain keturunan baru yang dinaturalisasi oleh timnas Indonesia.
Mereka adalah Dean James, Ole Romeny, Emil Audero, Joey Pelupessy, dan Kevin Diks.
Timnas Indonesia dijadwalkan akan melawan Bahrain pada laga kedelapan Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Pertandingan itu digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (25/3/2025).
Menurut Dragan Talajic, timnas Indonesia seakan spesial bisa mempunyai pemain-pemain keturunan dari Eropa.

"Saya menonton banyak pertandingan timnas Indonesia. Setiap kali, ada pemain baru yang datang, tetapi bukan dari Indonesia. Mereka datang dari Belanda, Inggris, dan dari mana itu," kata pelatih asal Kroasia tersebut.
PSSI mendatangkan pemain-pemain itu karena mempunyai darah keturunan Indonesia.
Namun, yang dipertanyakan Dragan Talajic lebih kepada banyaknya masyarakat yang tinggal di Indonesia.
"Kalian memiliki 300 juta orang, sementara kalian mendatangkan pemain dari Belanda," kata Dragan Talajic.
Kendati demikian, Dragan Talajic tetap menghormati timnas Indonesia.
Ia tidak terlalu memperdulikan banyaknya pemain-pemain keturunan di timnas Indonesia.
Setidaknya, Bahrain bisa mendapatkan tiga poin dalam pertandingan nanti.
"Kami datang dengan rasa hormat. Kami datang dengan kepercayaan diri penuh untuk memenangkan pertandingan," tutup Dragan Talajic.


Final Swiss Open 2025: Fikri/Daniel Takluk Dijinakkan Ganda Putra Thailand

By On Maret 24, 2025

 


sekilasdunia.com - Ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin, harus rela berakhir menjadi runner-up Swiss Open 2025. Serangan ganas mereka sulit keluar di laga final hari ini.

Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin belum berhasil menutup perjuangan dengan hasil manis pada laga final Swiss Open 2025 di St. Jakobshalle, Basel, Swiss, Minggu (23/3/2025).

Ganda putra kombinasi baru Indonesia masih harus bersabar untuk merengkuh gelar pertama mereka setelah dikalahkan Dechapol Puavaranukroh/Kittinupong Kedren (Thailand).

Permainan Fikri/Daniel yang biasanya mengandalkan kecepatan adu drive, hari ini diredam habis-habisan oleh unggulan delapan asal Negeri Gajah Putih.

Meski sempat merebut gim kedua dengan tikungan tajam, mereka kehilangan ritme lagi pada gim penentuan.

Formasi Fikri dan Daniel jarang berada di posisi ideal untuk menerapkan serangan agresif, apalagi di dalam kondisi venue yang membuat laju shuttlecock lambat dan berat.

Fikri/Daniel tidak menemukan kenyamanan sejak gim pertama dimulai.

Rotasi mereka diacak wakil Thailand dengan Daniel ditarik ke depan dan Fikri lebih banyak diforsir di area backline.


Formasi tersebut menyulitkan pasangan Indonesia untuk menyerang dengan agresif.


Sementara di saat Fikri/Daniel dalam posisi ideal untuk menyerang, mereka kurang siap dengan defens kuat Puavaranukroh/Kedren.


Fikri/Daniel tertinggal dari skor 6-11 dan bahkan sampai margin tujuh angka di 7-14.


Rotasi yang sering diacak mulai membuat Fikri dan Daniel saling miskomunikasi dalam menjaga area lapangan.


Selain itu, jarang sekali pasangan Thailand mau menerapkan pola adu drive cepat khas ganda putra di laga ini.


Mereka memaksa Fikri/Daniel untuk terus mengangkat bola lebih dulu.


Ciri khas permainan agresif Fikri/Daniel baru terlihat di saat kedudukan skor terlampau jauh 11-18. Malang, gim pertama gagal dimenangi dengan skor 15-21.


Di gim kedua, proses comeback Fikri/Daniel dimulai.


Diawali dengan larut dalam pola lawan dan sulit untuk mencuri start serangan lebih dulu, keadaan mereka kian parah karena sudah tertinggal telak di 4-9.


Asa mulai ada setelah mereka mulai menemukan irama yang tepat. Perlahan Fikri/Daniel dapat mendekat 9-10, 12-12, sampai akhirnya 18-18.


Menyamakan kedudukan di poin krusial itulah yang menjadi kunci Fikri/Daniel dalam membalikkan keadaan.


Mereka menekan Puavaranukroh/Kedren yang justru buru-buru, sampai merebut gim kedua 21-18 untuk menjaga asa.


Gim ketiga sayangnya dimulai dengan start buruk 0-4 bagi Fikri/Daniel.


Selalu kalah start di awal gim, tampaknya menjadi akar masalah pasangan Pelatnas itu karena terlambat menemukan ritme di pertandingan hari ini.


Fikri/Daniel pun takluk dengan skor 15-21, 21-18, 14-21.


Kekalahan ini membuat mereka terkena revans dari Puavaranukroh/Kedren setelah pernah mengalahkan pasangan yang sama di semifinal Thailand Masters 2025.


Fikri/Daniel juga kembali harus puas jadi manusia silver setelah pada final turnamen itu mereka juga kalah saat melawan Jin Yong/Seo Seung-jae (Korea Selatan).


Adapun dari rapor keseluruhan bulu tangkis Merah Putih, hasil hari ini juga membuat Indonesia masih seret gelar juara di kancah BWF World Tour, karena baru meraih satu titel.


Sampai triwulan pertama tahun ini, satu-satunya titel didapatkan dari ganda putri, melalui Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia Silva Ramadhanti saat Thailand Masters 2025


Khusus bagi Fikri, dia juga kembali harus berpuasa gelar setelah terakhir kali menjuarai All England Open 2022 bersama Bagas Maulana.


Tahun lalu Fikri/Bagas kalah di final Swiss Open dalam laga sengit yang berakhir dengan skor 22-24, 26-28 dengan wakil Inggris, Ben Lane/Sean Vandy.

Bursa Saham Asia Melemah, Indonesia Paling Parah

By On Maret 24, 2025

 


sekilasdunia.com - Bursa Asia bergerak beragam tetapi mayoritas melemah pada awal perdagangan pekan ini, Senin (24/3/2025).

Dari mayoritas bursa utama Asia, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) turun paling dalam.


Pada Senin pukul 10.26 WIB, IHSG terjerembab 3% ke 6.070,36. Bursa lain yang jatuh adalah bursa Shanghai China dan Hang Seng Index Hong Kong. Bursa yang menguat adalah Malaysia dan Singapura.


Bursa global melemah karena adanya kekhawatiran investor mengenai ketegangan politik di Timur Tengah serta perang dagang.

TNI Sebut 1 Orang Tewas Dan 6 Orang Luka Akibat Serangan OPM Di Yahukimo Papua

By On Maret 24, 2025

 


sekilasdunia.com - TNI mengklarifikasi data korban tewas akibat serangan Organisasi Papua Merdeka (OPM) di Yahukimo, Papua Pegunungan. Satgas Koops TNI Habema Kogabwilhan III melaporkan aksi OPM tersebut menyebabkan 1 orang guru tewas dan 6 guru lainnya luka-luka.

Dansatgas Rajawali II Koops TNI Habema Kogabwilhan III, Letkol Inf Gustiawan mengatakan para guru menjadi korban setelah tempatnya mengajar dibakar OPM pada Jumat (21/3/2025) pukul 17.00 WIT. Insiden ini menimbulkan ketakutan di kalangan masyarakat setempat, terutama tenaga pendidik dan siswa.

"Korban sebanyak 7 orang, yang diketahui salah satunya bernama ibu Rosalina usia 30 tahun, ditemukan tewas dengan luka mengenaskan akibat kekerasan," kata Gustiawan dalam keterangannya, Minggu (23/3/2025).


"Sementara itu 3 orang lainnya mengalami luka berat yaitu Bapak Vidi, Bapak Cosmas dan Ibu Tari dan 3 orang luka ringan yaitu Ibu Vanti, Ibu Paskalia dan Ibu Irmawati," tambahnya.


Gustiawan mengatakan korban pembunuhan dipastikan sudah dievakuasi. Evakuasi dilakukan dengan pengamanan ketat mengingat kondisi di Distrik Anggruk masih sangat rawan.


"Tim kami harus menghadapi medan berat dan potensi gangguan dari kelompok bersenjata. Namun, berkat koordinasi yang baik, jenazah korban berhasil dibawa ke Bandara Dekai Yahukimo untuk proses identifikasi lebih lanjut," tuturnya.


Sementara itu Pangkoops Habema Mayjen TNI Lucky Avianto menegaskan komitmennya dalam mendukung proses evakuasi. Pihaknya memastikan akan mengamankan lokasi agar situasi tetap terkendali.


"Satgas Habema hadir sebagai bagian dari upaya negara dalam memastikan setiap warga negara, termasuk tenaga pendidik, dapat hidup dan bekerja dengan aman," ujar Lucky Avianto.


Hingga saat ini, aparat masih melakukan pencarian terhadap pelaku dan meningkatkan patroli di wilayah rawan guna mencegah kejadian serupa terulang. Lucky mengimbau masyarakat agar tetap waspada dan segera melaporkan aktivitas mencurigakan demi menjaga keamanan bersama.


Sebelumnya diberitakan, Kapendam XVII/Cenderawasih Kolonel Inf Candra Kurniawan mengungkap aksi teror OPM membuat 6 guru dan tenaga kesehatan tewas. Dalam keterangan sebelumnya, Candra menuturkan para korban meninggal saat OPM membakar sekolah dan rumah guru.

Ganda Campuran Rehan/Gloria Sabet Juara Polish Open 2025 Di Polandia

By On Maret 24, 2025

 


sekilasdunia.com - Pasangan ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja berhasil menjuarai Polish Open 2025 usai melewati pertarungan sengit di MOSIR ARENA Malachowskiego, Lodz, Polandia, pada Minggu (23/3/2025).

Dalam laga final, Rehan/Gloria harus berhadapan dengan pasangan Denmark, Kristoffer Kolding/Mette Werge, yang saat ini menempati peringkat 76 dunia. Meski lebih diunggulkan, pasangan Indonesia ini harus bekerja keras hingga rubber game untuk memastikan kemenangan.

Pada gim pertama, Rehan/Gloria sempat tertinggal setelah interval dengan skor 10-13. Namun, mereka mampu bangkit dengan torehan tiga poin beruntun yang akhirnya mengamankan gim pertama dengan kemenangan 21-16.

Momentum kemenangan yang sudah di depan mata sempat terhambat pada gim kedua. Pasangan Denmark tampil agresif dan unggul jauh di awal gim dengan skor 11-2. Rehan/Gloria pun tak mampu mengejar ketertinggalan dan harus menyerah 14-21, memaksa pertandingan berlanjut ke gim penentuan.


Gim ketiga menjadi ajang pembuktian bagi Rehan/Gloria. Setelah tertinggal di awal, mereka berhasil bangkit dan menciptakan margin lebar sejak skor 8-4. Keunggulan tersebut terus mereka pertahankan hingga mencapai championship point di angka 20-10. Tanpa membuang banyak peluang, mereka menutup pertandingan dengan kemenangan 21-10 dalam waktu 42 menit.


Kemenangan ini sekaligus menjadi gelar perdana mereka dalam rangkaian tur di Eropa. Meskipun Polish Open bukan bagian dari BWF World Tour, prestasi ini tetap menjadi pencapaian yang membanggakan bagi Indonesia.


Sepanjang tur Eropa selama empat pekan terakhir, Rehan/Gloria menunjukkan performa yang cukup konsisten. Mereka sukses menjadi runner-up di German Open dan Orleans Masters (Super 300), serta mencapai perempat final di All England Open (Super 1000).

Jay Idzes, Sandy Walsh Dan Ragnar Oratmangoen Buka Suara Soal Pemecatan STY Usai Dibantai 1 - 5 Dari Australia   sekilasdunia.com - Kekalahan 5-1 yang dialami Indonesia dari Australia tentunya menjadi momen memalukan yang tak bisa dilupakan. Kekecewaan masyarakat pada pelatih Patrick Kluivert membuat netizen menuntut Erick Thohir memulangkannya.  PSSI dituding sengaja membiarkan Indonesia terbantai Australia dengan alasan yang tak diketahui. Sementara itu, kekalahan yang Indonesia alami disebut-sebut akibat pergantian kepelatihan di momen urgen.  PSSI terlalu gegabah memilih menukar pelatih Shin Tae Yong yang telah berjuang dari nol dan lebih paham keadaan pemain dengan Patrick Kluivert.  Nampaknya tak hanya masyarakat yang menyayangkan langkah PSSI tersebut, bahkan dalam tubuh para pemain juga merasakan kekhawatiran yang sama.  Pemain timnas Indonesia banyak yang menyayangkan sikap Erick Thohir bahkan ada yang bertanya kebingungan akan nilai urgensi keputusan memecat Shin Tae Yong.  Usai kalah 5-1 dari Australia para pemain satu persatu berani bersuara akan apa yang terjadi di internal pemain.  Dari Ragnar Oratmangoen hingga Jay Idzes bahkan Sandy Walsh turut angkat bicara soal pemecatan Shin Tae Yong.  Menurut Ragnar Oratmangoen, ia memiliki kebingungan yang sama dengan para penonton.  “Saya rasa kita memiliki penilaian yang sama kenapa harus sekarang (pergantian pelatih). Tapi di lain hal itulah yang kita pilih atau pilihan presiden (ketum PSSI). Tapi apa ini saat yang tepat untuk mengganti pelatih? Saya pikir itu masalahnya,” ujar Ragnar.  Kekalahan 5-1 yang dialami Indonesia dari Australia tentunya menjadi momen memalukan yang tak bisa dilupakan. Kekecewaan masyarakat pada pelatih Patrick Kluivert membuat netizen menuntut Erick Thohir memulangkannya.  PSSI dituding sengaja membiarkan Indonesia terbantai Australia dengan alasan yang tak diketahui. Sementara itu, kekalahan yang Indonesia alami disebut-sebut akibat pergantian kepelatihan di momen urgen.  PSSI terlalu gegabah memilih menukar pelatih Shin Tae Yong yang telah berjuang dari nol dan lebih paham keadaan pemain dengan Patrick Kluivert.  Nampaknya tak hanya masyarakat yang menyayangkan langkah PSSI tersebut, bahkan dalam tubuh para pemain juga merasakan kekhawatiran yang sama.  Pemain timnas Indonesia banyak yang menyayangkan sikap Erick Thohir bahkan ada yang bertanya kebingungan akan nilai urgensi keputusan memecat Shin Tae Yong.  Usai kalah 5-1 dari Australia para pemain satu persatu berani bersuara akan apa yang terjadi di internal pemain.  Dari Ragnar Oratmangoen hingga Jay Idzes bahkan Sandy Walsh turut angkat bicara soal pemecatan Shin Tae Yong.  Menurut Ragnar Oratmangoen, ia memiliki kebingungan yang sama dengan para penonton.  “Saya rasa kita memiliki penilaian yang sama kenapa harus sekarang (pergantian pelatih). Tapi di lain hal itulah yang kita pilih atau pilihan presiden (ketum PSSI). Tapi apa ini saat yang tepat untuk mengganti pelatih? Saya pikir itu masalahnya,” ujar Ragnar.

By On Maret 24, 2025

 

sekilasdunia.com - Kekalahan 5-1 yang dialami Indonesia dari Australia tentunya menjadi momen memalukan yang tak bisa dilupakan. Kekecewaan masyarakat pada pelatih Patrick Kluivert membuat netizen menuntut Erick Thohir memulangkannya.

PSSI dituding sengaja membiarkan Indonesia terbantai Australia dengan alasan yang tak diketahui. Sementara itu, kekalahan yang Indonesia alami disebut-sebut akibat pergantian kepelatihan di momen urgen.

PSSI terlalu gegabah memilih menukar pelatih Shin Tae Yong yang telah berjuang dari nol dan lebih paham keadaan pemain dengan Patrick Kluivert.

Nampaknya tak hanya masyarakat yang menyayangkan langkah PSSI tersebut, bahkan dalam tubuh para pemain juga merasakan kekhawatiran yang sama.


Pemain timnas Indonesia banyak yang menyayangkan sikap Erick Thohir bahkan ada yang bertanya kebingungan akan nilai urgensi keputusan memecat Shin Tae Yong.


Usai kalah 5-1 dari Australia para pemain satu persatu berani bersuara akan apa yang terjadi di internal pemain.


Dari Ragnar Oratmangoen hingga Jay Idzes bahkan Sandy Walsh turut angkat bicara soal pemecatan Shin Tae Yong.


Menurut Ragnar Oratmangoen, ia memiliki kebingungan yang sama dengan para penonton.


“Saya rasa kita memiliki penilaian yang sama kenapa harus sekarang (pergantian pelatih). Tapi di lain hal itulah yang kita pilih atau pilihan presiden (ketum PSSI). Tapi apa ini saat yang tepat untuk mengganti pelatih? Saya pikir itu masalahnya,” ujar Ragnar.


Kekalahan 5-1 yang dialami Indonesia dari Australia tentunya menjadi momen memalukan yang tak bisa dilupakan. Kekecewaan masyarakat pada pelatih Patrick Kluivert membuat netizen menuntut Erick Thohir memulangkannya.


PSSI dituding sengaja membiarkan Indonesia terbantai Australia dengan alasan yang tak diketahui.

Sementara itu, kekalahan yang Indonesia alami disebut-sebut akibat pergantian kepelatihan di momen urgen.


PSSI terlalu gegabah memilih menukar pelatih Shin Tae Yong yang telah berjuang dari nol dan lebih paham keadaan pemain dengan Patrick Kluivert.


Nampaknya tak hanya masyarakat yang menyayangkan langkah PSSI tersebut, bahkan dalam tubuh para pemain juga merasakan kekhawatiran yang sama.


Pemain timnas Indonesia banyak yang menyayangkan sikap Erick Thohir bahkan ada yang bertanya kebingungan akan nilai urgensi keputusan memecat Shin Tae Yong.


Usai kalah 5-1 dari Australia para pemain satu persatu berani bersuara akan apa yang terjadi di internal pemain.


Dari Ragnar Oratmangoen hingga Jay Idzes bahkan Sandy Walsh turut angkat bicara soal pemecatan Shin Tae Yong.


Menurut Ragnar Oratmangoen, ia memiliki kebingungan yang sama dengan para penonton.


“Saya rasa kita memiliki penilaian yang sama kenapa harus sekarang (pergantian pelatih). Tapi di lain hal itulah yang kita pilih atau pilihan presiden (ketum PSSI). Tapi apa ini saat yang tepat untuk mengganti pelatih? Saya pikir itu masalahnya,” ujar Ragnar.

Pertamina Buka Layanan Call 135 Pengaduan Masyarakat Terhadap Pelayanan SPBU Nakal

By On Maret 24, 2025

 


sekilasdunia.com - Belum lama ini, Kementerian Perdagangan (Kemendag) dan Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri membongkar kecurangan SPBU di Sentul Bogor, yang bisa mengatur takaran bensin tidak sebanyak semestinya.


Modus ini memungkinkan pengelola SPBU menurunkan volume BBM secara jarak jauh, sehingga takaran bensin berkurang rata-rata 4 persen atau sekitar 750 mililiter per 20 liter.


Atas temuan tersebut, Kemendag dan Bareskrim Polri menyegel SPBU tersebut dan menutup operasionalnya hingga waktu yang belum ditentukan.


Untuk menghindari menjadi korban kecurangan, masyarakat perlu lebih waspada saat mengisi bahan bakar.


Lalu, bagaimana cara mengetahui suatu SPBU melakukan kecurangan takaran?


Cek kesesuaian volume

Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga, Heppy Wulansari mengatakan, memang sulit untuk mengetahui ciri-ciri SPBU yang curang.


Menurut Heppy, konsumen yang lebih bisa merasakan jika suatu SPBU memberikan jumlah bensin yang tidak sesuai takaran.


"Konsumen mungkin lebih bisa merasakan ada kecurangan atau tidak," ujar Heppy saat dihubungi, Sabtu (22/3/2025).


Didapatkan, sebuah akun X, @Me************* menuliskan bahwa ia pernah membeli bensin di wadah botol minum berukuran 600ml.


Namun, pada dispenser SPBU tertera 1 liter, pengunggah tersebut sempat protes, namun akhirnya tidak ingin memperpanjang kasus.


"Lalu inisiatif beli pakai botol air mineral 600ml di sebuah toko dpn hotel. Sy blg diisi aja sampai penuh botolnya, sy bayar sesuai yg tertera di mesinnya. Ternyata angka yg tertera di mesin pom mini tsb tetep 1lt/12rb. Sy protes blg ke yg jual, 'lho mas, ini sy cm pake botol 600ml, ngga sampe seliter', masnya yg jual jg kekeh blg, lha ini di monitor seliter. Ya sdhlah dr pd ribut, sy tetep byr utk bensin 1lt," tulis akun X, @Me************* dalam twitnya, (9/9/2024).


Sebagai informasi, membeli bensin menggunakan wadah yang tidak sesuai dengan ketentuan Pertamina, tidak disarankan karena bukan prosedur standar.


Apabila ditemukan suatu SPBU yang curang dalam memberikan takaran bensin, Heppy meminta masyarakat untuk segera melapor ke Pertamina Call Center 135.


"Untuk pelaporan ke 135, nomor tiket yang diberikan agen call center kami akan tindaklanjuti segera oleh tim Pertamina untuk memastikan dugaan tersebut," ucap Heppy.


Ia menambahkan, jika memang betul terjadi kecurangan, maka Pertamina akan mengambil alih pengelolaan SPBU tersebut.


"Di samping kami terus bersinergi dengan Kemendag dan Bareskrim Polri untuk memastikan tidak ada SPBU yang nakal," lanjut dia.

 Kepala Bappenas Sebut Saat Ini Program MBG Lebih Mendesak Daripada Lapangan Pekerjaan

By On Maret 24, 2025


sekilasdunia.com - Rachmat Pambudy Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas), menyebut pemberian Makan Bergizi Gratis (MBG) saat ini lebih mendesak jika dibandingkan memberikan lapangan pekerjaan.


Menurutnya, melalui program MBG, pemerintah hendak mengatasi berbagai catatan negatif dalam statistik terkait angka 180 juta orang Indonesia tanpa kecukupan gizi, 50 ribu bayi lahir cacat setiap tahun, satu juta orang terpapar tuberkolosis (TBC), dan 100 ribu orang setiap tahun wafat karena TBC.


Selain itu, Kepala Bappenas menekankan bahwa memberi makan orang lapar kepada anak-anak, generasi muda, dan ibu hamil itu merupakan pekerjaan mulia.


“Jadi, kalau ada orang mengatakan kenapa musti kasih makan, kenapa tidak kasih pekerjaan saja, tidak akan tercapai untuk mengatasi persoalan (kekurangan gizi) ini (dengan hanya memberikan pekerjaan saja),” kata Rachmat di Pendopo Kementerian Pekerjaan Umum, Jakarta, Sabtu (22/3/2025).


Rachmat Pambudy mengatakan, saat ini Prabowo Subianto Presiden sedang meletakkan dasar-dasar Indonesia Emas tahun 2045, salah satunya melalui program MBG.


“Terus terang saja, kita ini sedang membuat sejarah. Prabowo Presiden mengajak kita membangun sejarah untuk meletakkan dasar-dasar Indonesia Emas tahun 2045,” ucapnya.


Mengutip Presiden, Kepala Bappenas mengatakan “Kalau kita ingin membangun institusi yang bertahan hanya beberapa bulan, tanamlah padi yang umurnya hanya bulanan. Kalau kita ingin membangun institusi sampai puluhan tahun, tanamlah pohon. Kalau kita ingin membangun institusi sampai ratusan tahun, didiklah orang, bangunlah orang, dan kita sekarang sedang membangun orang, membangun sumber daya modal manusia untuk menyambut Indonesia 2045.”


Karenanya, dia menegaskan salah satu upaya penting dalam membangun manusia adalah memberikan makan bergizi.


Saat menjadi mahasiswa, ujar dia, sering terdengar ungkapkan tell me what you eat and I will tell you who you are. Ungkapan ini menunjukkan bahwa postur tubuh, kecerdasan, serta kemampuan fisik dan otak turut dipengaruhi dari makanan yang dikonsumsi.


Menurut Kepala Bappenas, memberikan makan bergizi harus didahulukan sebelum mendidik dan mengarahkan anak-anak.


“Sebelum kita mendidik anak-anak kita, sebelum menyehatkan anak-anak kita, sebelum kita mengarahkan anak-anak kita untuk jadi apa ini dan itu, berilah makan bergizi yang cukup,” kata Rachmat.


Dia mengaku, berdasarkan penelitian terbaru yang ia baca, disebutkan makanan mempengaruhi kecantikan dari wajah manusia. Menteri PPN menilai, perubahan penampilan orang Jepang dan kelompok masyarakat tertentu menjadi lebih baik adalah bukti nyata pengaruh makanan.


Riset lain yang dikemukakan seorang Guru Besar di Universitas Indonesia mencatatkan makanan berpengaruh terhadap perilaku manusia.


“Jadi, jangan-jangan manusia baik atau buruk ada hubungan dengan manusia dengan makanan yang kita makan,” ungkap dia. 

Patrick Kluivert Cuma Bengong Dan Pegang Dagu, Alex Pastoor Sibuk Berikan Instruksi Ke Pemain

By On Maret 24, 2025

 


sekilasdunia.com - Patrick Kluivert bengong, Alex Pastoor sibuk memberi instruksi ke pemain Timnas Indonesia di laga melawan Timnas Australia pada Kamis, 20 Maret 2025. Momen itu terlihat jelas dalam unggahan akun Instagram @pov.hermanto.


Dalam unggahan video akun di atas, Alex Pastoor memberi arahan kepada playmaker andalan Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan. Di saat bersamaan, Patrick Kluivert hanya sibuk memegang dagunya.


Alhasil, banyak pencinta sepakbola Tanah Air memberikan komentar. Mereka mengapresiasi Alex Pastoor dan meledek Patrick Kluivert yang terlihat santai.


“Pastoor sebenarnya tuh gregetan pengen teriak di pinggir lapangan. Tapi, dia profesional hargai Kluivert yang jadi head coach,” tulis akun @dom.betta91.


“Yang pake jas (Patrick Kluivert) diam aja. Apa terkendala bahasa?” tanya akun @aeifalfi.


“Alex Pastoor hahaha! Saya teringat waktu dia masih melatih Sparta Roterrdam. Di pinggir lapangan memantau tim anak asuhnya sambil memakan sebuah pisang. Lalu anak asuhnya teringgal 1-0. Beliau membuang pisang tersebut dan bangkit lalu marah-marah dan memberi arahan. Alhasil, anak asuhnya menang dengan skor 2-1,” kata akun @aleale_228.


Di media sosial, banyak netizen yang meminta Alex Pastoor menjadi pelatih kepala Timnas Indonesia menggeser Patrick Kluivert. “Bisa ganti Alex Pastoor aja gak yang ngelatih (lawan Bahrain)?” cuit akun X @anitaiflaatid.


Setelah kalah 1-5 dari Australia, Timnas Indonesia selanjutnya akan menghadapi Bahrain di matchday delapan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Selasa, 25 Maret 2025. Timnas Indonesia wajib meraih kemenangan demi menjaga peluang lolos Piala Dunia 2026.


Hingga matchday tujuh Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Timnas Indonesia duduk di posisi, empat dengan enam angka. Koleksi angka itu sama persis dengan Bahrain dan China di tempat kelima dan keenam. Sementara dengan Arab Saudi di tempat ketiga, Timnas Indonesia tertinggal tiga angka


Melihat kondisi sekarang, target realistis Timnas Indonesia adalah finis di posisi tiga atau empat klasemen akhir Grup C, yang menggaransi tiket tampil di babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Untuk finis di posisi tiga atau empat, Patrick Kluivert wajib mengantarkan Timnas Indonesia menang atas China dan Bahrain.

 NU Dan MUI Dukung Perjuangan Palestina, Ajak Boikot Produk Terafiliasi Israel

By On Maret 22, 2025

sekilasdunia.com - Majelis Ulama Indonesia (MUI) dan Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) menyuarakan dukungan bagi perjuangan kemerdekaan Palestina. Seruan ini tidak hanya berbasis prinsip keagamaan, tetapi juga dianggap selaras dengan amanat konstitusi Indonesia yang menolak penjajahan di atas dunia.

Ketua Umum MUI, KH Anwar Iskandar menyampaikan pihaknya telah mengeluarkan fatwa yang berisi kewajiban bagi umat Islam untuk memboikot produk-produk yang memiliki afiliasi dengan Israel dan gerakan Zionis.

"Komisi Fatwa MUI sudah menyatakan sikap bahwa kita boikot produk-produk yang berafiliasi dengan Zionis Israel. Ini bagian dari menolak dosa dan permusuhan karena Al-Qur'an jelas menyatakan, 'Tolong-menolonglah dalam kebaikan dan taqwa, jangan dalam dosa dan permusuhan'," kata Anwar dalam keterangan tertulis, Jumat (21/3/2025).

Anwar menilai aksi Israel yang melakukan pencaplokan wilayah, genosida, dan pelanggaran kemanusiaan terhadap rakyat Palestina adalah bentuk kezaliman yang tidak bisa dibiarkan.

"Membeli produk yang membantu kekuatan sangat zalim seperti ini tegas dilarang oleh Al-Quran, dilarang oleh Allah," tegasnya.

Sementara itu, Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf menekankan dukungan Indonesia terhadap Palestina merupakan amanat dari nilai-nilai pendirian Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

"Masalah Palestina adalah bagian dari concern Proklamasi Kemerdekaan. Kita mau merdeka bukan hanya merdeka sendiri tapi melihat bangsa-bangsa di dunia juga merdeka," kata Yahya.

Hal tersebut disampaikannya dalam acara Iftar Talk bertema 'Masa Depan Palestina: Dampak Kebijakan Presiden Trump' yang digelar oleh Institute for Humanitarian Islam di Jakarta, Selasa (18/3/2025).

Dukungan MUI dan PBNU sejalan dengan sejarah Indonesia yang sejak era Presiden Sukarno konsisten membela Palestina. Pada Konferensi Asia-Afrika 1955, Indonesia menjadi salah satu penggagas resolusi anti-kolonialisme yang salah satunya menyebut isu Palestina.

Kini, di tengah pelanggaran Israel atas kesepakatan gencatan senjata di Jalur Gaza dan pemboman kembali atas wilayah itu, peran Indonesia dalam membela Palestina harus tetap dijalankan, terutama aksi boikot terhadap produk-produk yang berafiliasi dengan Israel.

Terkait hal ini, Ketua MUI Bidang Hubungan Luar Negeri dan Kerja Sama Internasional, Prof. Sudarnoto pun mengajak masyarakat untuk tetap melakukan aksi boikot.

"Saya ingin menyerukan kepada masyarakat untuk secara bersungguh-sungguh istiqomah melakukan boikot dengan tidak membeli produk-produk yang terafiliasi dengan Israel," katanya.

"Ini sangat penting karena menjadi salah satu cara kita untuk mendukung kemerdekaan Palestina," imbuhnya.

Seruan ini disampaikannya di sela acara "Taujihat Palestina: Membasuh Luka Palestina 2025" dua pekan lalu.

Sebagaimana diketahui, Yayasan Konsumen Muslim Indonesia (YKMI) telah melakukan penelitian dan merilis daftar 10 produk yang layak diboikot. Daftar ini disusun berdasarkan bukti dan argumen mengenai keterkaitan perusahaan-perusahaan tersebut dengan dukungan terhadap Israel.

Perusahaan multinasional AMDK pun disebut sebagai perusahaan yang layak diboikot karena berinvestasi di perusahaan susu formula asal Israel. Sementara perusahaan FMCG multinasional tetap menjual produk Ben & Jerry's di Israel.

Kemudian, perusahaan kopi dan jaringan kedai kopi global asal Amerika Serikat terlibat melalui investasi pemegang saham terbesarnya di perusahaan keamanan siber Israel. Selanjutnya, beberapa restoran fast food diduga mendukung IDF dengan memberikan makanan gratis bagi tentara Israel.

Tak hanya itu, perusahaan fast fashion multinasional pun mendapat sorotan karena kampanye yang dianggap mengolok-olok Palestina. Beberapa perusahaan multinasional lainnya pun dikritik atas keterlibatan mereka dalam ekonomi Israel. Untuk itu, YKMI mengajak masyarakat lebih bijak dalam konsumsi sebagai bentuk solidaritas Palestina.

 TNI - POLRI Gerebek Barak Narkoba Di Jalan Jermal 15 Medan, Sejumlah Barang Bukti Dan 13 Orang Ditangkap

By On Maret 22, 2025

sekilasdunia.com - Aparat gabungan TNI/Polri menggerebek barak narkoba di Jermal 15, Kecamatan Medan Denai, Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut). Ada 13 orang yang diamankan dari lokasi tersebut.

Asops Kasdam I/BB Kolonel Inf Sandi Kamidianto mengatakan barak narkoba yang digerebek itu berada di Gang Dojo dan Gang Kasih. Lokasi itu digerebek pada Rabu (19/3/2025). Ada sebanyak 91 personel gabungan yang dikerahkan untuk melakukan penggerebekan.

"Sebanyak 13 orang pelaku berhasil diamankan. Operasi ini menindaklanjuti informasi masyarakat yang resah dengan aktivitas para pengguna maupun pengedar narkoba di wilayah sekitar," kata Sandi, Jumat (21/3/2025).

Sandi menjelaskan ada sejumlah barang bukti yang diamankan dari lokasi, di antaranya 13 bungkus sabu-sabu, tujuh paket ganja, 13 butir kapsul, 18 butir pil ekstasi, jarum suntik satu kotak, timbangan elektrik 13 buah, tiga senjata tajam, dan 50 unit mesin dingdong

Setelah diamankan, para pelaku diboyong ke Polda Sumut. Saat ini, pihak kepolisian tengah menyelidiki barak narkoba tersebut.

"Saat ini, seluruh pelaku beserta barang bukti telah diamankan di Polda Sumut untuk kepentingan penyidikan dan proses hukum lebih lanjut," pungkasnya.

Federasi Futsal Indonesia (FFI) Perpanjang Kontrak Pelatih Hector Sauto, Tatap Prestasi Di Piala Asia 2026 Dan Lolos Piala Dunia 2028

By On Maret 22, 2025

 

sekilasdunia.com - Federasi Futsal Indonesia (FFI), resmi memperpanjang kontrak Hector Souto hingga 2028.

Hector baru saja mempersembahkan gelar juara Piala AFF Futsal 2024 dan membawa Indonesia meraih gelar runner up pada ajang 4Nations World Series 2025.

Dengan hasil tersebut. FFI optimis Indonesia akan semakin berkembang termasuk menatap Piala Asia Futsal 2026 dan Piala Dunia Futsal 2028.

Sejak bertugas pada Agustus 2024 lalu banyak pencapaian yang sukses dibuktikan pelatih asal Spanyol tersebut.

Ketua Umum FFI, Michael Victor Sianipar menjelaskan bahwa ini jadi langkah penting yang mereka ambil.

Pasalnya, momentum ini harus terus dijaga agar bisa semakin bersaing di kancah internasional.

Kontrak jangka panjang ini jadi manuver baru karena biasanya pelatih hanya dikontrak per tahun.

"Ini langkah strategis kami, baik dalam jangka pendek dan juga jangka panjang dalam menjaga tren positif timnas di level dunia. Timnas Futsal di bawah kepemimpinan Hector berhasil mencatatkan berbagai prestasi. Termasuk meraih gelar juara Piala AFF Futsal 2024 dan runner up di 4Nations World Series 2025," kata Michael Victor Sianipar.

FFI masih percaya sosok pelatih berusia 44 tahun tersebut masih memiliki komitmen tinggi untuk Indonesia.

Mereka berharap target untuk bersaing di tingkat dunia bisa menjadi nyata.

Apalagi, timnas futsal saat ini sudah berada di jalur yang tepat dan posisi ini harus dimaksimalkan dengan baik.

Sementara itu, Hector Souto siap membayar kepercayaan ini dengan maksimal. Dia optimis bisa membawa Indonesia semakin bersaing di kancah dunia.

"Saya sangat bersyukur atas kepercayaan yang diberikan FFI. Saya yakin dengan kerja keras, dedikasi, dan dukungan penuh dari semua pihak. Kita bisa mencapai prestasi yang lebih tinggi di dunia," kata Hector.

Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Amerika Selatan: Argentina Nyaman Di Puncak Klasmen Menang Lawan Uruguay

By On Maret 22, 2025


sekilasdunia.com - Tim Nasional (Timnas) Argentina berhasil mencetak tiga poin saat bertandang ke markas Uruguay di matchday ke-13 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona CONMEBOL, pada Sabtu (22/3/2025) pagi WIB di Stadion Centenario, Montevideo, Uruguay, dengan skor 1-0.

Satu-satunya gol di laga big match tersebut diciptakan oleh Thiago Amanda di menit ke-68. Berkat kemenangan 1-0 itu, Argentina pun semakin nyaman di puncak klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona CONMEBOL dengan 28 poin.

Sementara Uruguay berada di urutan keempat dengan 20 poin. Sebagai informasi, hanya enam tim terbaik saja di klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona CONMEBOL yang berhak lolos langsung ke Piala Dunia 2026.

Lalu urutan ketujuh bakal lanjut berjuang di playoff antar konfederasi.

Adapun jalannya pertandingan Timnas Argentina bermain tanpa kehadiran Lionel Messi. Sang kapten sejatinya dipanggil oleh sang pelatih, Lionel Scaloni.

Namun, Messi mengalami cedera usai memperkuat Inter Miami vs Atlanta United di Liga Amerika Serikat (MLS) 2025. Alhasil, nama Messi dicoret dari skuad Argentina.


Absennya Messi nyatanya memberikan dampak besar terhadap permainan Argentina. Terbukti, La Albiceleste kesulitan mencetak gol hingga menutup babak pertama dengan skor 0-0.


Beruntung Argentina dapat mencetak gol di babak kedua berkat aksi Thiago Amanda. Berawal dari assist Julian Alvarez, Amanda sukses mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-68.


Berikut ini susunan Pemain:


Timnas Uruguay XI: S. Rochet, J. Giménez, M. Olivera, R. Araujo, G. de Arrascaeta, N. Nandez, R. Bentancur, F. Valverde, M. Araújo, F. Pellistri, D. Núnez.

Timnas Argentina XI: E. Martinez, N. Otamendi, N. Tagliafico, N. Molina, C. Romero, L. Paredes, A. Mac Allister, E. Fernández, T. Almada, J. Alvarez, G. Simeone

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *