sekilasdunia.com - SpaceX merupakan perusahaan roket komersial Elon Musk, akan meluncurkan satelit yang didanai dari Dogecoin untuk misi ke Bulan di tahun depan.
Melansir Reuters, Geometric Energy Corporation mengumumkan misi yang didanai dogecoin pada hari Minggu (9/5/2021). Satelit yang dinamai DOGE-1 itu adalah sebuah satelit yang diluncurkan ke Bulan untuk memperoleh kecerdasan spasial Bulan, menggunakan kamera dan sensor on board, dan akan diterbangkan dengan roket Falcon 9 pada kuartal pertama 2022.
Pengumuman itu dikeluarkan sehari usai Elon Musk menjadi pembawa acara di Saturday Night Live (SNL). Pada acara itu Musk memuji Dogecoin yang pada awalnya hanya sebuah lelucon baginya.
Perlu diketahui, Dogecoin merupakan salah satu cryptocurrency yang belakangan gencar dipromosikan oleh pendiri SpaceX dan Tesla, Elon Musk lewat Twitternya.
(ims)
« Prev Post
Next Post »